Komisi III DPRD Tomohon Raker dengan Disdagin

Rapat Kerja Komisi III DPRD Tomohon dengan Disdagin secara virtual
Rapat Kerja Komisi III DPRD Tomohon dengan Disdagin secara virtual

TOMOHON, (manadotoday.co.id)—Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tomohon Kamis (28/5/2020) menggelar Rapat Kerja (Raker) dengan Dinas Pergadangan dan Perindustrian (Disdagin) secara virtual.

Rapat Kerja diikuti Wakil Ketua DPRD Tomohon Erens D Kereh AMKL, Ketua Komisi III Ir Miky Junita Linda Wenur MAP, Sekretaris Komisi III Christo Bless Eman SE serta anggota Cherly Mantiri SH. Sementara dari Disdagin hadir Kepala Dinas Ruddie A Lengkong SSTP.

Rapat Kerja membahasa dampak Covid-19 terhadap sector usaha perdagangan dan usaha lainnya di Kota Tomohon.

‘’Kami ingin mendapat penjelasan dari Dinas Perdagangan dan Perindiustrian bagaimana dampak Covid-19 terhadap usaha perdagangan dan usaha lainnya di Kota Tomohon. Secara kasat mata memang terlihat. Namun, detailnya tentunya ada di instansi teknis,’’ ujar Miky Wenur.

Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Tomohon Ruddie A Lengkong SSTP kemudian menjelaskan dampak yang ditimbulkan akibat Pandemi Covid-19. (ark)