Imbas Pandemic Corona, 18 Ribu KK Bakal Terima Bantuan dari Pemkab Minsel

Imbas Pandemic Virus Corona, 18 Ribu KK Bakal Terima Bantuan Beras Pemkab MinselAMURANG, (manadotoday.co.id) – Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) dalam waktu dekat akan memberikan bantuan beras kepada 18.000 Kepala Keluarga (KK) yang terdampak Pandemi Covid-19.

“Pemkab Minsel akan memberikan bantuan beras kepada 18.000 KK di Kabupaten Minsel , kecuali keluarga yang sudah menerima bantuan PKH dan BNTT,” terang Bupati Christiany Eugenia Paruntu usai mengikuti Video Conference dengan sejumlah Kementerian terkait, pada Kamis (9/4/2020) belum lama ini.

Pemberian bantuan ini sendiri menurut Bupati CEP, guna meringankan beban warga yang saat ini tengah menghadapi pandemic virus Covid-19.

“Sementara itu dari hasil Video Conference antara Kepala Daerah di Indonesia dengan Kementerian terkait belum lama ini ada beberapa hal yang menjadi perhatian yakni pertama pemerintah daerah harus mengutamakan keselamatan masyarakat, kedua Kesejahteraan masyarakat, dalam hal menunjang industri, tenaga kerja, juga usaha-usaha kecil yang ada didaerah, dan yang ketiga menerapkan protokol kesehatan dengan benar disetiap daerah masing-masing, memperhatikan jejaring keamanan sosial, dan mempersiapkan langkah langkah menghadapi menurunnya perekonomian baik dari pusat dan daerah,” pungkasnya. (lou)