PD Pasar Manado Tempatkan Tempat Cuci Tangan di Kawasan Kuliner Jarod

PD Pasar Manado Tempatkan Tempat Cuci Tangan di Kawasan Kuliner Jarod

MANADO, (manadotoday.co.id) – Dalam mendukung usaha Pemkot Manado untuk mencegah penyebaran Virus Corona (COVID-19), PD Pasar Kota Manado rencananya akan menempatkan sarana tempat cuci tangan di pasar-pasar tradisonal.

Salah satu titik tempat cuci tangan yang sudah dibuat oleh PD Pasar berlokasi di Kawasan Kuliner Jalan Roda (Jarod). Lokasi tersebut sehari-harinya banyak dipadati masyarakat untuk berkumpul sambil minum kopi.

Dirut PD Pasar, Stenly Suwuh menyebut, itu merupakan bentuk dukungan atas usaha wali kota untuk mencegah Virus Corona di Kota Manado.

“Selain itu, saya juga menghimbau para pedagang dan pembeli serta karyawan PD Pasar untuk mengikuti anjuran pemerintah,”kata Suwuh, Senin (23/3/2020).

Ia juga meminta para pedagang dan pembeli agar tetap menjaga kebersihan serta mengikuti protokol kesehatan yang sudah diatur oleh pemerintah.

“Jaga jarak, pakai masker, cuci tangan serta jaga kebersihan lngkungan serta dagangan lapak penjual,”tukas Suwuh.(ryan)