VAP Bertemu Kapolda Sulut Bahas Kamtibmas dan Antisipasi Covid 19 di Minut

SAVE_20200321_115407
VAP Bertemu Kapolda Sulut Bahas Kamtibmas dan Antisipasi Covid 19 di Minut

MANADO, (manadotoday.co.id) – Ketua Umum Keluarga Besar Putra Putri (KBPP) Polri Sulawesi Utara DR (HC) Vonnie Anneke Panambunan, STh melakukan pertemuan dengan Kapolda Sulut Irjen Pol. Drs Royke Lumowa MM di ruang kerja Polda Sulut.

Dalam pertemuan yang juga dihadiri Kapolres Minahasa Utara AKBP Grace Rahakbau, SIK, MSi, Jumat (20/3/2020), membahasa keamanan dan ketertiban (Kamtibmas), serta upaya pencegahan menyebarnya virus korona (Covid 19) di daerah ini.

Usai pertemuan dengan Kapolda Sulut, Vonnie Anneke Panambunan (VAP) yang juga Bupati Minahasa Utara itu, mengatakan, pihaknya menyampaikan situasi kamtibmas dan upaya yang dilakukan pemerintah Kabupaten Minahasa Utara untuk mengantisipasi menyebarnya Covid 19.

‘’Saya menyampaikan situasi kamtoibmas di Minut dan upaya pencegahan menyebarnya Covid 19. Puji Tuhan sampai saat ini Kamtibmas aman terkendali,’’ tutur VAP.

Menyangkut antisipasi virus corona, lanjutnya, pihaknya sudah melakukan berbagai upaya termasuk penyemprotan di semua lakasi terutama tempat-tempat umum, seperti terminal, rumah sakit, rumah-rumah ibadah, kantor pemerintah, dan tempat umum lainnya yang dianggap rawan.

‘’Saya mengajak kita semua berdoa minta perlindungan Tuhan. Saya juga mendoakan Minut dan Sulut, bahkan negara ini aman dan terkedali dan juga dimampukan menghadapi covid 19,’’ kata VAP yang bakal menjadi Calon Gubernur Sulut Periode 2021 -2026.

VAP juga menyampaikan komitmennya untuk terus bersama Kapolda Sulut untuk menjaga dan meningkatkan kamtibmas di daerah. Baik sebagau Bupati Minut maupun sebagai Ketua KBPP Polri Sulut. (*)