14 Hari Siswa di Tomohon Belajar Mandiri di Rumah

TOMOHON, (manadotoday.co.id)–Buntut ditetapkannya Pandemi Virus Korona oleh World Health Organization (WHO), Pemerintah RI, termasuk Pemerintah Kota Tomohon langsung melakukan langkah-langkah pencegahan.IMG-20200316-WA0027_resize_26

Salah satunya untuk dunia pendidikan. Terrhitung selama 14 hari yakni mulai Selasa (17/3/2020) hingga 30 Maret 2020 siswa-siswa Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), SD/MI, SMP/MTs, SKB dan PKBM melaksanakan kegiatan pembelajaran mandiri di rumah.

Senin (16/3/2029) Wali Kota Tomohon menerbitkan Edaran Nomor 50/WKT/III-2020 tentang Kesiapsiagaan dan Pencegahan Corona Virus Disease (Covis-19) pada Satuan Pendidikan Kota Tomohon.IMG-20200316-WA0026_resize_88

”Ya, ini bukan libur tapi belajar mandiri di rumah,” ujar Wali Kota Tomohon Jimmy Feidie Eman SE Ak CA.

Kepada seluruh siswa maupun masyarakat pada umumnya, diimbau untuk tidak melakukan kontak langsung seperti berjabat tangan atau hal-hal yang memungkinkan terjangkitnya Virus Korona.

”Tunda atau tidak melakukan perjalanan ke luar daerah atau menerima tamu dari luar daerah dan biasakan hidup bersih untuk menghindari segala kemungkinan,” tukas wali kota. (ark)