Dispora Manado Gelar “Lomba Kreasi Pemuda” 2019

Ivan Lumentut bersama Gio Idol
Ivan Lumentut bersama Gio Idol

MANADO, (manadotoday.co.id) – Pemerintah Kota Manado lewat Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) menggelar kegiatan “Lomba Kreasi Pemuda” 2019 bertempat di Star Square Mall, Manado.

Kegiatan yang digelar empat hari, mulai 18-21 November tersebut, menyajikan berbagai perlombaan, yakni lomba Band, Musicalisasi Puisi, Tari Kreasi, Cinematik Video dan Dance Modern Kreatif. Total hadiah yang disediakan mencapai Rp89 juta ditamah trophy Wali Kota Manado.

Kadispora Kota Manado, Tonny Mamahit menjelaskan, kegiatan “Lomba Kreasi Pemuda” digelar dalam rangka memeriahkan hari Sumpah Pemuda.

“Ini sudah masuk tahun ketiga digelar,”kata Mamahit.

Sementara, anggota DPRD Sulut termuda, Ivan Lumentut yang juga turut hadir saat pembukaan kegiatan bersama Gio ‘Idol’ menuturkan, kegiatan-kegiatan positif seperti ini harus didukung.

lomba
Dispora Manado Gelar “Lomba Kreasi Pemuda” 2019

“Silakan kaum milenial Manado memanfaatkan momen begini untuk menyalurkan bakat dan talenta masing-masing,” kata politisi muda tersebut.

Ketua IPSI (Ikatan Pencak Silat Indonesia) Sulut ini juga berpesan agar generasi muda jangan pernah berhenti belajar dan berusaha meraih kesuksesan.

“Kita semua punya talenta, berkreasilah dengan bakat masing-masing. Jangan pernah berhenti belajar, berusaha dan kerja keras untuk maju,” tukasnya.(ryan)