Pemkot-FKUB Bahas Isu-Isu Penting di Kota Tomohon

TOMOHON, (manadotoday.co.id)–Pemerintah Kota Tomohon dan Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Senin (7/10/2019) membahas isu-isu penting serta masalah keagamaan dan kemasyarakatan di Kota Tomohon.

Pertemuan Pemkot-FKUB bahas isu-isu penting di Tomohon
Pertemuan Pemkot-FKUB bahas isu-isu penting di Tomohon

Kegiatan yang dilaksanakan di
Pastori GMIM Anugerah Paslaten Wilayah Tomohon Satu dihadiri Senin Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Daerah Kota Tomohon Ronni Lumowa SSos MSi, Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Tomohon Pdt Simon Rawis MPdK, mewakili Dandim 1302/Minahasa, Danramil Tomohon Kapten Inf Sulistyo, mewakili Kajari Tomohon Anita Kulla SH, Ketua FKUB Kota Tomohon Pd Vonny Roring STh serta pengurus FKUB dan tokoh Agama setempat.

”Kami memang setiap bulan menggelar kegiatan seperti membahas isu-isu strategis maupun kondisi keagamaan dan kemasyarakatan di Kota Tomohon,” ujar Lumowa.

Selain membahas isu strategis, pertemuan tersebut juga mengevaluasi dan membahas program-program FKUB ke depan. (ark)