JMT Support Reigen dan Ryan di Pilhut Mitra

Dua wartawan di Mitra yang ikut Pemilihan Hukum Tua
Dua wartawan di Mitra yang ikut Pemilihan Hukum Tua

RATAHAN,(manadotoday.co.id)—Keikutsertaan dua wartawan dalam Pemilihan Hukum Tua (Pilhut) di Minahasa Tenggara masing-masing Reigen Pantow di Desa Moreah satu Kecamatan Ratatotok dan Ryan Sandag di Desa Silian Barat Kecamatan Silian mendapat support atau dukungan dari Jurnalis Minahasa Tenggara (JMT), organisasi kewartawanan di Kabupaten Minahasa Tenggara.

Disambangi awak JMT saat membawakan visi misi Jumat (20/9/2019), Reigen yang juga Sekretaris JMT  mengapresiasi rekan-rekan pers baik media cetak maupun online di bawah pimpinan Stenly Kalumata yang memberikan dukungan.

‘’Sebagai rekan kerja sesama penulis, tentu saya ingin mengungkapkan rasa terima kasih yang setinggi-tingginya kepada semua rekan yang berkesempatan datang untuk memberikan support,’’ tutur Reigen.

Begitu juga dengan Ryan yang sehari-harinya sebagai wartawan di Harian Metro mengapresiasi dukungan rekan-rekan pers di JMT.

‘’Sebagai salah satu anggota JMT, merasa bangga karena didukung sepenuhnya oleh rekan-rekan seprofesi,’’ tukas Ryan.

Keduanya secara terbuka mengakui akan kebanggaan tersendiri kepada rekan-rekan yang selalu mensupport mereka hingga bisa lolos ke tahap pemilihan.

Ketua JMT, Stenly Kalumata mengatakan, tentunya sebagai rekan kerja dan juga sahabat sangat mengharappkan keduanya bisa dipercayakan oleh masyarakat desa masing-masing untuk menjabat sebagai hukum tua.

‘’Ini suatu kebanggaan bagi para wartawan yang bisa menjadi kontestan pada gelaran Pilhut di Minahasa Tenggara yang akan dilaksanakan 24 September pekan depan,’’ kuncinya. (ten)