Tim PBB Pemkot Manado Kembali Jadi yang Terbaik di Sulawesi Utara

Tim PBB Pemkot Manado Kembali Jadi yang Terbaik di Sulawesi Utara
Tim PBB Pemkot Manado Kembali Jadi yang Terbaik di Sulawesi Utara

MANADO, (manadotoday.co.id) – Setelah menjadi jawara pada tahun 2018 lalu, Tim Peraturan Baris Berbaris (PBB) Pemkot Manado kembali meraih juara 1 (satu) dalam lomba PBB antara kabupaten dan kota se-Sulawesi Utara tahun 2019 yang digelar di Kantor Gubernur Sulut, Kamis (12/9/2019).

Tidak hanya itu, dalam lomba yang digelar untuk meramaikan HUT ke-55 Provinsi Sulut tersebut, Danton Tim PBB Pemkot Manado juga menjadi yang terbaik.

Kepala BKPSDM Kota Manado, Xaverius Runtuwene mengaku senang dan bangga atas raihan yang telah didapatkan anak didiknya.

“Pemkot Manado berhasil mempertahankan juara, ini berkat dukungan dan bimbingan dari Wali Kota G.S Vicky Lumentut dan Wakil Wali Kota Mor Bastiaan serta kerja keras para pelatih. Akhirnya latihan keras yang dilakukan selama hampir dua bulan lebih bisa mengharumkan nama Kota Manado,”kata Runtuwene saat ditemui usai pengumuman hasil lomba.

Ia mengatakan, prestasi ini akan terus dipertahankan supaya pada tahun depan Pemkot Manado kembali menjadi juara PBB tingkat Provinsi Sulut.

“Kita akan pertahankan dan tingkatkan supaya tahun depan kita bisa mencetak hattrick, tiga kali menjadi pemenang,”tukas Runtuwene.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Asisten I, Heri Saptono, Asisten II, Nora Lumentut, Kabag Humas, Sonny Takumansang, Sekretaris BKPSDM, Innov Walelang dan Kabid Penilaian Kinerja Aparatur dan Penghargaan, Ivan Sumampouw.(ryan)