Selang Januari-Agustus Terjadi 48 Kejadian Kebakaran Rumah di Manado

Kadis Damkar M. Sofyan saat memantau kejadian kebakaran di Liwas beberapa waktu yang lalu (Ist)
Kadis Damkar M. Sofyan saat memantau kejadian kebakaran di Liwas beberapa waktu yang lalu (Ist)

MANADO, (manadotoday.co.id) – Rumah dan alang-alang mendominasi kejadian kebakaran di Kota Manado selang periode bulan Januari-Agustus 2019.

Menurut penjelasan Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kota Manado, M. Sofyan, ada 48 rumah yang terbakar selang periode tersebut.

“Untuk kebakaran alang-alang jumlahnya 25 kejadian, namun paling banyak terjadi di bulan Agustus ini karena musim kemarau disertai angin kencang,”ujar Sofyan, Selasa (27/8/2019).

Selain itu kata dia, beberapa kejadian kebakaran yang terjadi selang bulan Januari-Agustus 2018 antara lain; kebakaran toko dan gardu listrik lima kejadian, serta mobil dan instalasi listrik enam kejadian.

“Kemudian ada kebakaran sepeda motor, rumah makan, fasilitas kesehatan, alat elektronik, tumpukan sampah dan kios, masing-masing satu kejadian,”kata dia.

Terkait kejadian tersebut, ia menghimbau masyarakat agar berhati-hati dan waspada apalagi di musim kemarau saat ini sangat rentan terjadi kebakaran.

“Jangan sembarangan membakar lahan dan membuang puntung rokok sembarangan, periksa dengan baik instalasi listrik di rumah jangan sampai ada korslet. Kalau ada kejadian kebakaran hubungi call center 112 itu bebas pulsa, atau hubungi Damkar Kota Manado di nomor 0431 864444,”tukas Kadis Damkar, M. Sofyan.(ryan)

Berikut jumlah objek yang terbakar dari bulan Januari – Agustus 2019:

Rumah: 48
Toko: 5
Gudang: 4
Gardu/tiang istrik: 5
Alang-alang: 25
Mobil: 6
Sepeda motor: 1
Rumah makan: 1
Fasilitas kesehatan: 1
Bangunan gedung: 3
Alat elektronik: 1
Tabung gas: 2
Tumpukan sampah: 1
Instalasi listrik: 6
Kios: 1

(data Dinas Damkar Kota Manado)