Dinilai Maksimal Soal Pelayanan Publik, BPN Minsel Dapat Penghargaan Mark Plues Inc

received_2403263603067886AMURANG, (manadotoday.co.id) – Dinilai maksimal dalam aspek kinerja pelayanan publik, Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabuparen Minahasa Selatan (Minsel) mendapatkan Penghargaan dari MarkPlues Inc berkerja sama dengan Media Marketeers.

Penghargaan yang diterima langsung Kepala BPN Deany Keintjem, melalui Public Service of The Year Sulawesi Utara 2019, dilaksanakan di Ballrom Four Points Hotel Manado. Selasa (16/07/2019).

Kepala BPN Minsel, Deany Keintjem usai menerima penghargaan menyebutkan keberhasilan memperoleh penghargaan, karena dari 15 Kabupaten di Sulut, BPN Minsel paling banyak menerima sertipikat yakni 540 Sertipikat yang diserahkan langsung oleh Presiden RI Joko Widodo, saat melakukan kunjungan di Sulut belum lama ini.

“BPN Minsel mendapat undangan dari MarkPlues, Inc. dalam acara Pembukaan Festival Pemasaran yang di gelar di 17 Kota di Indonesia dengan Tema ‘Indonesia Marketeers Festival 2019 (IMF) 2019,’ dalam puncak acara tersebut, BPN Minsel Kemudian mendapat Penghargaan dari ‘MarkPlues, Inc. sebagai daerah dengan Pelayanan Publik yang maksimal, ” terangnya.

Atas keberhasilan mendapatkan penghargaan Keintjem mengatakan hal tersebut akan dijadikan motifasi memberikan pelayanan prima kepada masyarakat.

“Keberhasilan ini wujud kerja keras seluruh jajaran BPN Minsel dan tentunya akan menjadi kebanggaan tersendiri, serta menjadi penyemangat dalam memberikan pelayanan publik, ” tukas Keintjem (lou)