Safari Ramadhan Pemkot Bitung di Kecamatan Maesa

Safari Ramadhan Pemkot Bitung di Kecamatan MaesaBITUNG, (manadotoday.co.id) – Walikota Bitung Max J Lomban SE MSi, didampingi Sekretaris Daerah Kota DR Audy Pangemanan AP MSi, menghadiri Safari Ramadhan dan Buka Puasa Bersama Pemerintah Kota (Pemkot) Bitung, di Masjid Al-Jabar Yonmarhanlan VIII Bitung, Kelurahan Bitung Barat I, Kecamatan Maesa Senin (27/5/2019).

Pada kesempatan itu Lomban menyampaikan bahwa Ibadah Puasa tidak hanya sekedar ritual keagamaan saja akan tetapi merupakan momen memantapkan iman, memperbanyak amalan, saling memafkan dalam nuansa persaudaraan rukun dan damai.

“Kota Bitung yang terdiri dari berbagai latar belakang keyakinan tentu akan sangat sulit meraih berbagai prestasi membanggakan apabila tidak ada kebersamaan dan kerukunan yang terjalin dalam kehidupan bermasyarakat bahkan sinergi antara pemerintah dan masyarakatnya,” ucap Lomban.

Lanjutnya, bersyukur dan bangga akan suasana kekeluargaaan yang terjalin diantara masyarakat Kota Bitung juga seluruh umat muslim di Kecamatan Maesa.

Lomban juga mengingatkan agar masyarakat semua patut bersyukur karena atas ridho dari Allah SWT, yang membuat kita semua ada dalam keadaan yang aman dan damai, dalam menjalankan ibadah puasa ini yang juga tidak lepas dari kontribusi dari seluruh umat muslim dan para tokoh-tokoh agama Islam yang senantiasa menjaga tali silaturahmi.

“Serta bekerja bersama-sama, terus berkolaborasi secara positif, sehingga terus membangun suasana kehidupan yang penuh persaudaraan yang rukun dan boleh menghasilkan hasil-hasil yang positif, untuk kesejahteraan masyarakat Kota Bitung,” kata Lomban.

Ia berharap, di bulan yang penuh pengampunan ini, alangkah indahnya bila tali silaturahmi tetap terjalin, kebersamaan semakin terbina, dan kesehatan tetap terjaga, sehingga dapat terus menunjang berbagai program pemerintah diantaranya, Program Kartu Indonesia Sehat (KIS) yang telah dianggarkan melalui APBD untuk memastikan seluruh masyarakat Kota Bitung mendapat pelayanan kesehatan yang baik.

“Diharapkan agar masyarakat tetap memanfaatkan pelayanan kesehatan dan pendidikan yang sudah disediakan oleh pemerintah. Apabila warga Kota Bitung termasuk didalamnya umat muslim di Kecamatan Maesa berada dalam keadaan sehat dan terampil, sudah pasti akan semakin produktif membangun Kota Bitung tercinta ini,” pungkasnya.

Turut hadir unsur Forkopimda, Asisten II Setda Kota Bitung, Imam Masjid Al-Jabar Ustadz Rizal Sasiritang, Penceramah Ustadz Husen Alkatiri, SHI, Ketua Badan Ta’Mirul Masjid Letnan Sulis, Imam Masjid Miftahuljan’nah Ustadz Ramadhan Paranza, Ketua MUI Dr KH Abdulrahman Kaluku, Ketua BPMW Bitung I Pdt Azer Esau MTh, Camat Maesa Sefferson Sumampouw SSTP SIP serta ASN dan THL Pemkot Bitung.(kys)