Wali Kota GSVL: Manado Street Food Harus Aman, Bersih, Enak, Khas dan Berkulitas

Wali Kota GSVL Manado Street Food Harus Aman, Bersih, Enak, Khas dan Berkulitas
Wali Kota GSVL: Manado Street Food Harus Aman, Bersih, Enak, Khas dan Berkulitas

MANADO, (manadotoday.co.id) – Manado Street Food Koenya-koenya yang berlokasi di kawasan Kampoeng Cina (Pecinan) Jalan S. Parman, resmi dibuka oleh Wali Kota Manado GS Vicky Lumentut (GSVL) pada Jumat (15/3/2019) malam.

Pada kesempatan tersebut, wali kota menyampaikan lima syarat yang harus dipenuhi oleh pengelola Manado Street Food agar destinasi wisata kuliner baru yang menyasar wisatawan luar negeri tersebut bisa berjalan dengan baik.

Pertama, wali kota meminta agar keamanan di kawasan tersebut harus dijaga ketat supaya para pengunjung merasa aman dan nyaman.

“Ini merupakan salah satu hal yang sangat penting. Di sekitar sini ada polsek dan koramil, keduanya kami berikan kesempatan untuk menjaga tempat ini. Jangan sampai para turis yang datang mengeluhkan kehilangan dompet atau barang-barang lain,”pinta wali kota.

Selanjutnya, Lumentut mengingatkan agar kebersihan harus terus dijaga. Mulai dibuka hingga ditutup, seluruh area Manado Street Food harus bersih.

“Ketiga, kuliner yang disajikan khas dari Kota Manado, sehingga mereka boleh ingat kalau makanan di Manado Street Food tidak ada di tempat lain. Saya pantau makanan khas sudah mulai ada, dari kaki dua, kaki empat sampai yang tidak ada kaki sudah tersedia,”kata dia.

Kemudian, wali kota meminta pengelola agar memerhatikan waktu pengoperasian. Manado Food Street dibuka mulai pukul 5 sore dan paling lambat pukul 5 pagi seluruh tenda harus dirapikan.

“Mengingat aktivitas warga yang sangat padat saat pagi hari di lokasi ini, jangan nanti kita mengganggu aktivitas mereka,”tuturnya.

Terakhir dan yang paling penting, dia meminta agar seluruh makanan yang dijual harus bersih dan sehat.

“Jangan sampai ada pengunjung yang pulang dari Manado Food Street mengeluh sakit, jangan sampai seperti itu. Biarlah saat mereka pulang membawa kesan bahwa Manado Food Street berkualitas, aman, enak, bersih dan nyaman.”pungkas Wali Kota Manado GS Vicky Lumentut.(ryan)