Wakili Wali Kota, Sekda Lakat Buka Bimtek Pelaporan Keuangan Berbasis Akrual

GS Vicky Lumentut , Micler Lakat , Pelaporan Keuangan Berbasis Akrual, akuntansi berbasis akrual
Wakili Wali Kota, Sekda Lakat Buka Bimtek Pelaporan Keuangan Berbasis Akrual

MANADO, (manadotoday.co.id) – Pemkot Manado menggelar kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Peningkatan Mutu Laporan Keuangan Perangkat Daerah Berbasis Akrual dan Rekonsialiasi Laporan Keuangan Perangkat Daerah TA. Bimtek yang dibuka oleh Wali Kota GS Vicky Lumentut diwakili oleh Sekda Micler Lakat tersebut, digelar di Hotel Peninsula Manado, Senin (11/3/2019).

Sekda Micler Lakat saat membacakan sambutan wali kota mengatakan, akuntansi berbasis akrual adalah penyandingan pendapatan dan biaya pada saat terjadinya transaksi, bukan saat pendapatan diterima atau biaya dibayarkan.

Selain mencatat transaksi pengeluaran dan penerimaan kas, akuntansi berbasis akrual juga mencatatat jumlah hutang dan piutang organisasi, karenanya lebih akurat dalam menggambarkan kondisi keuangan.

“Namun memang harus diakui metode akrual lebih rumit jika dibandingkan dengan metode berbasis kas yang biasa dipakai oleh bisnis berskala kecil. Tapi, kelebihan yang dimiliki oleh metode akrual ini dapat mendukung Pemkot Manado dalam mengelola keuangan secara lebih cerdas, efektif, efisien dan akuntabel,”jelas Sekda Lakat.

Karena itu, sekda meminta seluruh peserta Bimtek agar dapat memberikan atensi yang tinggi dalam mengikuti setiap materi yang diberikan oleh para narasumber supaya kualitas sumber daya manusia terus diregenerasi, dan pengetahuan dan pengalaman di bidang keuangan ini dapat diteruskan, bahkan dikembangkan.

“Seraplah setiap ilmu yang diberikan dengan baik, untuk kemudian dapat diaplikasikan pada perangkat daerah ataupun unit kerja dalam penyusunan laporan keuangan, sehingga kita bisa memberikan pertanggungjawaban yang akuntabel, reliabel dan komprehensif,” pungkas Sekda Micler Lakat membacakan sambutan Wali Kota Vicky Lumentut.(ryan)