HUT Kabupaten Minsel ke-16 dan Prestasi CEP-FDW

HUT Kabupaten Minsel ke-16 dan Prestasi CEP-FDW2 HUT Kabupaten Minsel ke-16 dan Prestasi CEP-FDW3AMURANG, (manadotoday.co.id) – Kabupaten Minahasa Selatan pada tanggal 27 Januari 2019, tepat berusia 16 Tahun. Sepanjang perjalanan di usia yang tergolong Remaja ini, ada banyak capaian dan prestasi yang telah berhasil diorehkan.

Pun saat ini, dibawah kepemimpinan Bupati Christiany Eugenia Paruntu SE (CEP) dan Wakil Bupati Franky Donny Wongkar SH (FDW) di Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel), banyak keberhasilan, prestasi dan inovasi yang telah dicetak pasangan yang akrab dengan sebutan CEP-FDW, yang berdampak positif pada pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.

Semisal dibidang infrastruktur Pendidikan, Kesehatan dan peningkatan sumber daya manusia, Investasi dan HUT Kabupaten Minsel ke-16 dan Prestasi CEP-FDW6berbagai bidang lainnya terus dilakukan sejalan dengan visi CEP-FDW yaitu: “TERWUJUDNYA KABUPATEN MINAHASA SELATAN YANG BERDAYA SAING, BERIMAN, MANDIRI, BERBUDAYA, HEBAT DAN TERDEPAN MELALUI PERCEPATAN DAN KETEPATAN PEMBANGUNAN.”

HUT Kabupaten Minsel ke-16 dan Prestasi CEP-FDW5Melalui Misi Pembangunan Kabupaten Minahasa Selatan keduanya berkomitmen untuk Mengembangkan kehidupan masyarakat yang beriman dan berbudaya, Meningkatkan kualitas sumberdaya manusia yang berdaya saing, Memantapkan tata kelola pemerintahan yang baik dan berbudaya, Mengembangkan perekonomian yang tangguh, berkualitas tinggi, merata dan kondusif berbasis pedesaan, Mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan dalam mendukung pengembangan pariwisata, Mewujudkan kabupaten yang bersemangat dalam pembangunan, terdepan di berbagai bidang serta Mewujudkan kabupaten Minahasa Selatan sebagai gerbang Sulawesi Utara di pulau Sulawesi.

HUT Kabupaten Minsel ke-16 dan Prestasi CEP-FDW4Sejalan dengan itu dalam rangka mewujudkan pembangunan berkesinambungan Pemkab Minsel Meneyapkan 12 PRIORITAS PEMBANGUNAN DAERAH KABUPATEN MINAHASA SELATAN yakni: Penanggulangan Kemiskinan, Pembangunan Peningkatan Infrastruktur, Pendidikan, Kesehatan, Pengembangan Pariwisata, Kedaulatan Pangan, Revitalisasi dan Perkebunan, Perikanan Dan Kemaritiman, Peningkatan Daya Saing Investasi, Reformasi Birokrasi, Revolusi Mental dan Penanggulangan Bencana Dan Mitigasi.

HUT Kabupaten Minsel ke-16 dan Prestasi CEP-FDW1Sementara itu seeret prestasi yang berhasil diperoleh selang Tahun 2018 oleh Pemkab Minsel dibawah kepemimpinan CEP-FDW diantaranya berhasil Memperoleh opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK RI, Penghargaan atas keberhasilan menyusun dan menyajikan laporan keuangan dengan capaian standar tertinggi dari HUT Kabupaten Minsel ke-16 dan Prestasi CEP-FDWKementerian Keuangan RI, Penghargaan NATAMUKTI karena dinilai berhasil Ekosiatem Usaha Kecil Menengah (UMKM),

Penghargaan Universal Health Coverage Awards (UHC Award) karena dinilai berhasil menjamin masyarakatnya untuk mendapatkan layanan kesehatan yang baik, berhasil meraih penghargaan IGI sebab dinilai memiliki peran besar menghasilkan tenaga pengajar yang profesional dibidang program inovasi sistem teknologi informasi dan komunikasi (TIK) serta prestasi dan penghargaan lainnya (lou/adve)