Wabup Legi Buka Bimtek Implementasi Sistem Informasi Keuangan Desa Versi 2.0

SISKEUDES Versi 2.0, bimtek SISKEUDES Versi 2.0RATAHAN, (manadotoday­.co.id) – Wakil Bupati Kabupaten Minahasa Tenggar (Mitra) Drs Joke Legi, mewakili bupati membuka bimbingan tehnis Implementasi SISKEUDES (Sistem Informasi Keuangan desa) Versi 2.0 sesuai permendagri nomor 20 tahun 2018, Selasa (12/12/2018).

Pada Bimtek tersebut Wabub didampingi oleh sekda Drs Robby Ngongoloy, Kepala Badan Keuangan Mecky Tumimomor, Sekretaris Dinas PMD Rommy Mewengkan serta peserta operator Siskeudes se-Kabupaten Mitra.

Wabup dalam sambutannya mengatakan dengan disahkannya UU nomor 6 tahun 2014 tentang desa, maka desa diberikan kesempatan besar untuk mengurus tata pemerintahannya sendiri termasuk dalam hal pengelolaan keuangan serta melaksanakan pembangunan untuk meningkatkan kesejahteraan dan kualitas hidup masyarakat desa.

“Dengan begitu besar peran yang diberikan kepada desa maka tentunya harus disertai dengan tanggung jawab yang sangat besar, oleh karena itu pemerintah desa harus benar benar dapat menerapkan prinsip prinsip transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan keuangan desa sehingga dapat terwujud tata kelola desa yang baik,”kata Wabup.

Dia menyampaikan, dengan mewujudkan hal ini maka diperlukan sarana pendukung dan sumberdaya manusia yang mampu menguasai tehnologi informasi.

“Saya mengharapkan para peserta dari masing masing desa dapat mengikuti kegiatan sebaik baiknya karena resiko yang harus diantisipasi agar tidak tejadi penyimpangan,”ujarny­a.

Diapun berharap, kiranya kegiatan ini dapat memberikan pemahaman serta dapat meningkatkan kapasitas aparatur desa dalam pengelolaan dana desa di Kabupaten Mitra.

Narasumber pada kegiatan tersebut perwakilan badan pengawasan keuangan dan pembangunan perwakilan Provinsi Sulawesi Utara, dan Tim BPKP Pusat direktorat pengawasan penyelenggaraan keuangan daerah.(ten)