Eman: Science Film Festival untuk Tingkatkan Minat Belajar

Wali Kota Tomohon Jimmy F Emn SE Ak
Wali Kota Tomohon Jimmy F Emn SE Ak

TOMOHON, (manadotoday.co.id)—Wali Kota Tomohon Jimmy F Eman SE Ak mengungkapkan, tayangan film pendek bisa meningkatkan minat belajar sehingga meningkatkan pengetahuan di bidang sains bagi siswa.

Hal itu dikatakan wali kota saat membuka Science Film Festival 2018 Selasa (6/11/2018) yang dilaksanakan di Auditorium Bukit Inspirasi (ABI) Tomohon dengan tema ‘’Food Revolution’’.

‘’Science Film Festival 2018 untuk mendorong kaum muda memiliki rasa ingin tahu dan minat terhadap ilmu pengetahuan. Ini juga menginspirasi para siswa menjadi pioner-pioner peneliti muda yang memanfaatkan potensi daerah, serta bagi para guru untuk mampu menemukan inovasi baru dalam metode pembelajaran sains agar bidang ilmu ini lebih berkembang dan dalam keseharian dapat meningkatkan minat belajar siswa untuk menekuninya,’’ kata Eman.

Pemutaran Film Pendek Science Film Festival 2018 di ABI
Pemutaran Film Pendek Science Film Festival 2018 di ABI

Science Film Festival 2018 ini yang merupakan kerja sama Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Daerah Kota Tomohon dengan Goethe Institut Jerman sebagai fasilitator dengan menampilkan berbagai inovasi pembelajaran melalui tayangan film pendek untuk meningkatkan pengetahuan di bidang sains bagi para pelajar di Kota Tomohon.

Kegiatan dihadiri Juri Science Film Festival 2017 dari Goethe Institut Dr Dharma Palekahelu, Tim Ahli Science Film Festival 2018 Dr Ferry Karwur bersama tim, Kepala LPMP Sulawesi Utara diwakili Kasubag Umum Febry Dien ST M Inf Tech, Kapolres Tomohon diwakili Kasat Binmas Iptu Riyan W SIK, Kajari Tomohon diwakili Kasubag Pembinaan Anita Kulla SH, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Daerah Kota Tomohon Dr Juliana Dolvin Karwur MKes MSi, Jajaran Pemerintah Kota Tomohon, Para Kepala Sekolah dan Guru SD dan SMP, serta Siswa SD dan SMP se- Kota Tomohon. (ark)