Roring Minta BAMAG Topang Program Pemerintah

TONDANO, (manadotoday.co.id) – Bupati Minahasa Ir. Royke Octavian Roring M.Si, menghadiri Musda BAMAG LKKI Sulut, di GMIM “Imanuel” Desa Passo – Kakas Barat, Sabtu (3/11/2018).

Turut hadir Dandim 1302 Letkol. Inf. Joubert Purnama S.Th, Ketua BAMAG Sulut Pdt. Johan Manampiring S.Th, mewakili Kapolda Letklol Gilbert Patirani, Kakandeb Kemenag Minahasa Sonya Mongkaw, Asisten I Pemprov Sulut Everdison Humiang, Kaban Kesbangpol Sulut Meky Onibala, M.Si dan seluruh Denominasi Gereja Sulut, Ketua BPMJ Imanuel Passo sekaligus ketua BAMAG kabupaten Minahasa Pdt. Reflita Talumewo M.Th dan Kapolsek Kakas

Bupati dalam sambutannya mengajak seluruh yang hadir untyuk memanjatkan puji dan syukur kepada Tuhan karena rahmat dan kasihNya sehingga Musda BAMAG Sulut, bisa terselenggara.

“Pertolongan Tuhan nyata terjadi, Tuhan pasti akan buka jalan, disaat kita memberi diri dalam pelayanan , Tuhan pasti akan membuka jalan, dan menyiapkan yang terbaik. ini semua hanya oleh kasih karunia Tuhan, semoga juga dapat menjadi berkat bagi gereja-gereja,” ujar Roring dalam kesaksiannya.

Diakhir sambutan, Bupati mengatakan menyikapi kondisi yang sedang berlangsung di negara yang tercinta ini, yang diperhadapkan dengan banyak tantangan, peran BAMAG sangat penting, dengan iman dan keyakinan kita percaya Tuhan selalu menyertai.

“Kiranya BAMAG tetap mendukung program-program pemerintah, dan mudah mudahan semua program pemerintah dapat dengan cepat terealisasi, kiranya BAMAG boleh menopang pemerintah dalam hal spiritual di Minahasa, karena pentingnya peran kita dalam menciptakan suasana aman. Tuhan memberkati kita semua. Selamat bermusyawarah,” tutup Roring.

Diketahui Musda BAMAG tahun 2018 ini membawa tema, “Sungguh Indahnya Hidup Rukun dan Damai Karena Torang samua ciptaan Tuhan”.(rom)