First Lady Minahasa Lantik Pengurus Dekranasda Minahasa Periode 2018-2023

 Dekranasda Minahasa Periode 2018-2023,  Dekranasda Minahasa , Dra Venny Roring LumanauwTONDANO, (manadotoday.co.id) – Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) periode 2018 2023, resmi dilantik Ketua TP PKK Minahasa Dra Venny Roring Lumanauw, Kamis (24/10/2018) di BPU Tondano.

Dalam sambutannya, Venny mengatakan Dekranasda merupakan lembaga independen non provit yang bermitra dengan pemerintah. Adapun tugas Dekarnasda adalah membantu pemerintah di bidang industri kerajinan menuju daya saing dalam membangun kreatifitas pengrajin.

“Mari kita bekerjasama. Mari kita berikan kontribusi bagi terwujudnya visi dan misi pemerintah saat ini ,” ujarnya.

Sementara itu, Bupati Minahasa Ir Royke O Roring M.Si, saat membawakan sambutannya menyampaikan selamat atas dilantiknya pengurus Dekranasda Minahasa periode 2018-2023, kiranya dapat melaksanakan tugas dengan baik.

“Terima kasih kepada pengurus Dekranasda 2013-2018 yang telah bekerja dengan baik dan sukses,” ujar Roring.

Dekranasda memiliki tugas penting untuk mendorong para pengrajin agar bisa bersaing, sesuai dengan potensi yang di miliki.

“Salah satu cara yang bisa kita lakukan adalah kembangkan suatu resep makanan dengan menggunakan hasil lokal agar bisa memberikan nilai tambah,” tutur Bupati.

Lembaga ini telah menunjukkan prestasinya di tingkat Provinsi pada beberapa tahun yang lalu dan diharapkan prestasi ini bisa memacu semangat dan pengabdian.

“Kedepan pemerintah akan memfasilitasi Dekranasda untuk mengikuti pameran nasional maupun internasional agar potensi daerah kita bisa di kenal,” tutup Roring.

Turut hadir Wakil Bupati Minahasa Robby Dondokambey, Wakil Ketua TP PPK Martina Dondokambey Lengkong, Asisten 1 Setdakab Dr Denny Mangalah, Asisten III Hetty Rumagit SH, Ketua Dharma Wanita Persatuan Pemkab Minahasa Sevve Korengkeng Warouw. (rom)