APBD 2019, JS-JL Prioritaskan Anggaran Penaggulangan Bencana di Minahasa Tenggara

579d7d2abe93fc57d8af7614aee1fdc6.0RATAHAN, (manadotoday.co.id) – Melihat perkembangan kondisi alam yang terjadi di Indonesia yang kerap kali terjadi bencana alam, maka Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra), pada Anggaran Pendapan Belanja Daerah (APBD) tahun 2019 akan memproritaskan dana penanggulangan bencana, pasalnya, di Kabupaten Mitra terdapat Gunung Soputan yang dapat mengancam warga jika terjadi erupsi.

“Melihat saudara-saudara kita yang terkena bencana alam dan tsunami di Palu-Donggala, maka Tahun 2019 akan mempriorotaskan untuk anggaran penaggulangan bencana alam,” turur Sumendap saat memberikan sambutan pada rapat paripurna penyampaian visi misi Bupati dan Wakil Bupati, pekan lalu.

Sumendap mengatakan, Kabupaten Mitra merupakan salah satu daerah rawan bencana selain memiliki gunung berapi yang aktif juga memiliki pesisir pantai yang dapat mengancam warga dari bencana alam.

“Minahasa Tenggara salah satu daerah rawan bencana alam untuk itu pencegahan perlu dilakukan salah satunya dengan menganggarkan anggaran penanggulangan bencana,”tutur Sumendap.

Dalam mengatasi bencana kata Sumendap, akan memperbaiki jalan penyelamat untuk evakuasi jika terjadi bencana dan akan dilakukan pelatihan-pelatihan hingga sampai anak kecil pun dapat memahami jika terjadi bencana alam.

“Jadi selain akan menyediakan jalan penyelamat evakuasi bencana akan diberikan pelatihan-pelatihan kepada masyarakat bagaimana mengatasi jika terjadi bencana alam, hingga samapai anak-anak akan mengetaui cara menyelamatkan diri jika terjadi bencana,”tandas Sumendap.(ten)