ROR-RD Hadiri Ibadah Agung HUT ke-65 Pelprip GPDI Sulut

 Ir Royke O Roring M.S, Robby Dondokambey S.Si,Pelayanan Pria Pantekosta, GPDI sulut, HUT ke-65 Pelprip GPDI SulutTONDANO, (manadotoday.co.id) – Bupati Ir Royke O Roring M.Si (ROR) dan Wakil Bupati Robby Dondokambey S.Si (RD) menghadiri Ibadah Agung HUT ke-65 Pelayanan Pria Pantekosta (Pelprip) GPdI Sulawesi Utara, Kamis (4/10/2018) di lapangan Sam Ratulangi Tondano.

Hadir juga Wakil Gubernur Sulut Drs Steven O Kandouw, Sekretaris daerah kabupaten Minahasa Jeffry R Korengkeng SH, M.Si , Ketua Majelis Daerah Sulut Ibu Pdt. Yvonne Inria Awuy Lantu, Kepala Dinas PMD Provinsi Sulut Drs. Royke Mewoh DEA, Ketua komisi daerah pelprip GPdI Sulut Drs. Meky Onibala M.Si, Perwakilan Dandim 1302 Minahasa dan Polres Minahasa, Ketua Umum Panitia Pdt. Lexi karundeng M.Th dan seluruh Gembala serta Ibu rohani GPdI se-Sulut.

Firman Tuhan yang sampaikan oleh Pdt. M Panjaitan M.Th mengambil pembacaan di dalam Mazmur 27:4, “Satu hal telah kuminta kepada TUHAN, itulah yang kuingini: diam di rumah TUHAN seumur hidupku, menyaksikan kemurahan TUHAN dan menikmati bait-Nya.

“Biarlah kiranya api Roh Kudus selalu menyala menyertai dan menjadi penuntun di dalam setiap kehidupan Kita,”tukas Panjaitan.

Dalam sambutan Gubernur yang diwakili Wakil Gubernur Sulut Drs Steven O Kandouw, mengucapkan selamat ulang tahun yang ke-65 dan juga memberikan apresiasi kepada Pelprip Sulut yang sudah semakin maju dan kiranya dapat terus berkarya dalam pelayanan dalam Tuhan.

“Selamat ulang tahun buat Pelprip Sulut, semoga ke depan pelayanan makin lebih baik dan eksistensi Pelprip makin memberi dampak yang lebih baik dalam peningkatan keimanan anggota dan jemaat pada umumnya, ” ujar Kandouw.

Setelah itu, Wakil Gubernur Sulut Drs. Steven O E Kandouw, beserta Bupati Minahasa Ir. Royke Octavian Roring M.Si dan Wakil Bupati Minahasa Robby Dondokambey S.Si, melepas balon dalam rangka HUT ke-65 Pelprip GPdI Sulut.

Sementara itu, Bupati Roring kepada wartawan mengatakan di HUT Pelprip yang ke-65, semoga makin mencapai kedewasaan iman dan kesempurnaan dalam pelayanan demi keagungan nama Tuhan.

“Pada kesempatan yang baik ini, tentunya kami masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Minahasa menyampaikan selamat HUT ke-65 untuk Pelprip Sulut. Dan teruslah berkarya dalam pelayanan Tuhan , ” ujar Roring. (rom)