Lomban Sebut Sulut Fair 2018 Istimewa

BITUNG, (manadotoday.co.id) – Pembukaan Pameran Pembangunan dan Promosi Sulut (Sulut Fair) memperingati HUT Provinsi Sulut ke-54 di Kayuwatu, Sabtu (15/9/2018) malam, menurut Walikota Bitung Maximiliaan J Lomban SE MSi, sangat istimewa. Pasalnya menurut Lomban, keistimewannya karena Opening Ceremony dikemas sangat atraktif.

“Salut buat Pemprov Sulut karena menurut saya berhasil memukau para pengunjung dengan beberapa atraksi seni dan budaya khas Sulut, ” ucapnya.

Lomban mengatakan pameran tersebut sangat bermanfaat bagi Sulut terlebih bagi Kabupaten/Kotanya.

“Karena setiap daerah diberikan ruang untuk mempromosikan aneka produk, termasuk komoditi unggulan, potensi daerah, lokasi wisata dan hasil pembangunan lainnya,” tukasnya.

Lomban berharap melalui Sulut Fair tersebut dapat juga menjadi salah satu wadah bagi Kota Bitung dalam mempromosikan produk daerah, potensi pariwisata, mega proyek serta terlebih khusus Iven Festival Pesona Selat Lembeh Kota Bitung 2018 yang akan digelar pada tanggal 6 sampai 10 Oktober nanti.

Pada kesempatan tersebut Walikota Bitung didampingi Ketua TP-PKK Kota Bitung Khouni Lomban Rawung serta Sekretaris Kota Bitung Audy Pangemanan menerima kunjungan Gubernur Sulut Olly Dondokambey di Stand Kota Bitung. Dondokambey dan Lomban akrab dengan pembicaraan ringan seputar perkembangan Kota Cakalang.(kys)