Bappeda Gelar Pelatihan Percepatan Penanganan Kemiskinan di Minahasa

Bappeda Minahasa, Kemiskinan di Minahasa, Drs Donal Wagey
Kepala Bappeda Minahasa Drs Donal Wagey

TONDANO, (manadotoday.co.id) – Sekretaris daerah (Sekda) Kabupaten Minahasa Jefry R Korengkeng SH M.Si, membuka Pelatihan Percepatan Penanganan Kemiskinan yang digelar oleh Badan Perencanaan Pembangunan daerah (Bappeda) Kabupaten Minahasa di kantor Bapeda Minahasa, Kamis (23/8/2018).

Korengkeng saat membuka pelatihan berharap para peserta pelatihan yang merupakan utusan seluruh SKPD dan utusan kecamatan agar bersungguh-sungguh mengikuti pelatihan ini.

“Pelatihan ini sangat penting dalam rangka menentukan berapa persen keluarga miskin di Minahasa saat ini,”tutur Korengkeng.

Dia juga memberi apresiasi kepada Bappeda yang telah menggelar kegiatan ini. Kepada nara sumber yang merupakan staf dari kementrian Sekretariat Negara RI, Sekda juga tak lupa menyampaikan terima kasih atas kehadiran serta kesiapan untuk memberikan materi.

Sementara itu, Kepala Bappeda Minahasa Drs Donal Wagey kepada manadotoday.co.id mengatakan bahwa pihaknya setiap 6 bulan, bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Minahasa, akan melakukan update jumlah data miskin di Kabupaten Minahasa. Kegiatan ini bertujuan untuk verifikasi dan persiapan data terpadu berdasarkan by name by addres. Menurutnya Kabupaten Minahasa kini berada di urutan kelima penduduk miskin di Provinsi Sulut.

“Prosentasi kemiskinan di Minahasa berdasarkan data tahun 2017 adalah 7.9 persen dari jumlah penduduk di Minahasa atau sekitar 26,34 ribu. Atas data ini kabupaten Minahasa berhasil mengatasi persoalan kemiskinan di tahun 2017 , ” ujar Wagey. (rom)