ROR dan Mewoh Bertemu Bicarakan Persiapan Pelantikan Bupati dan Wabup Terpilih

 Drs Royke H Mewoh DEA,  Ir. Royke Oktavian RoringTONDANO, (manadotoday.co.id) – Bupati Minahasa terpilih Ir. Royke Oktavian Roring (ROR), menggelar pertemuan bersama Pj Bupati Minahasa Drs Royke H Mewoh DEA, di Restoran Moy Tondano, Senin (21/8/2018).

Pertemuan tersebut membicarakan tentang persiapan pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Minahasa periode 2018 – 2023 pada 20 September 2018.

“Rapat ini penting sehingga baik kami selaku Bupati dan Pak RD selaku Wakil Bupati harus bertemu dengan Pj Bupati bersama jajaran, untuk mengetahui rencana dan kegiatan,” ujar ROR.

Dikatakan ROR terkait tempat pelantikan, sesuai informasi dari Pemprov akan dilaksanakan di ibukota Provinsi yakni Kota Manado, tepatnya Gedung Mapaluse kantor Gubermur Sulut atau di Garaha Gubernuran.

Ketika disinggung soal ketidakhadiran Wakil Bupati Terpilih, Roring mengatakan bahwa saat ini pak RD sedang berada di luar daerah, sehingga tak bisa hadir dalam pertemuan ini.

“‘Pak RD maaih di luar daerah,” tuturnya.

Turut hadir dalam pertemuan tetsebut Sekdakab Jeffry Korengkeng, Asisten Pemerintahan dan Kesra Setdakab Dennny Mangala, Asisten Ekonomi Pembangunan Wilfoed Siagian, Asisten Adimistrasi Umum Herty Rumagit, Kaban BPKAD Dra Ria Suwarno, Kaban Bapelitbangda Drs Donald Wagey dan Kabag Humas dan Protokoler Setdakab Drs Moudy L Pangerapan MAP. (rom)