BRI Ratahan Sosialisasikan KUR dan Beri Kartu Brizzi Cuma-Cuma

BRI Ratahan,Sosialisasikan KUR , Kartu Brizzi BRI, DR Jeffry Wurangian SE MScRATAHAN, (manadotoday­.co.id) – Bank Rakyat Indonesia (BRI) cabang Ratahan, mensosialisasikan kredit usaha rakyat (KUR) serta pemberian kartu Brizzi cuma-cuma kepada masyarakat di Kabupaten Mitra.

Sosialisasi dan pemberian kartu Brizzi itu dilakukan oleh Komisaris PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) Persero Tbk DR Jeffry Wurangian SE MSc di Plaza Ratahan, Selasa (7/8/2018).

“KUR ini merupakan bantuan yang wajib untuk bantu masyarakat kami salurkan supaya pertumbuhan perekonomian setempat tumbuh dan perputaran ekonomi jalan serta bantu pemerintah daerah juga dalam programnya,” jelas Wurangian.

KUR ini juga merupakan program pemerintah dengan bunga 7 persen, kalau per tahun 0.5 persen serga juga sangat membantu bisa melakukan kredit hingga Rp 25 juta, bisa tidak pakai agunan atau fisik. Jaminan juga harus ada usaha yang benar-benar serta niat baik dari nasabah untuk berusaha.

“Yang utama harus jujur dan punya usaha,” tambahnya.

Sebagai putra daerah, Wurangian ingin membuat masyarakat di daerah menjadi kaya sambil sokong program pemerintah.

Dia mengajak masyarakat untuk berusaha baik tani, perikanan, UKM dan lainnya.

“Saya mencontohkan menu sarapan yang ada di hotel di Manado yaitu Tinutuan atau bubur Manado, ada 15 jenis di dalamnya, seperti sayur kangkung, labu, jagung dan lain-lain. Itulah yang perlu dikembangkan oleh para nasabah melalui KUR ini,” terangnya.

Dijelaskannya, keberadaan BRI tersebar di 12 ribu kantor pelayanan di seluruh Indonesia, mulai tingkat kecamatan ke bawah. Ada 130 ribu lebih pegawai dengan gaji per bulan Rp 1,3 triliun.

“BRI selalu ada tidak pernah hilang, manfaatkan KUR karena masyarakat Sulawesi Utara pasti hebat dalam mengelola kredit,” tambahnya.

Dalam sosialisasi yang dihadiri Wakil Pimpinan Wilayah BRI Manado Horasman Nahampun, Kabag Mikro Kanwil Manado Hery Novriadi, Pemimpin Cabang BRI Tondano Hence Hanok Liew, dan Kabag Logistik & Umum Kanwil Manado Amatus Susilardi, ada lima dari sekian banyak masyarakat yang mendapat KUR.(ten)