HUT Bhayangkara Ke-72, Polres Minahasa Bakti Sosial Bersihkan Tempat Ibadah

HUT Bhayangkara Ke-72, Polres MinahasaTONDANO, (manadotoday.co.id) – Dalam rangka HUT Bhayangkara ke-72, Polres Minahasa melakukan bakti sosial dengan membersihkan lingkungan tempat ibadah pada selasa (12/6/2018).

Kegiatan bakti sosial dilakukan di berapa tempat, diantaranya Masjid Agung Al Falah Kyai Modjo yang berada di Kampung Jawa Tondano, Gereja GMIM Sentrum Tondano serta Pura Danu Mandara, dengan membersihkan bagian dalam dan luar tempat tempat ibadah agar mereka yang akan melaksanakan ibadah merasa lebih tenang dan nyaman.

“Bakti sosial ini merupakan wujud kepedulian keluarga besar Polres Minahasa agar masyarakat yang akan beribadah merasa tenang dan nyaman dan aman” tutur Kapolres Minahasa AKBP Christ Reinhard Pusung SIK.

Bakti sosial ini diikuti oleh para pejabat utama dan jajaran Polres Minahasa. (rom)