Sulut Utus Zefanya Rompis dan Ribka Owu Ikut Seleksi Capas Tingkat Nasional

Marcel Sendoh
Sulut Utus Zefanya Rompis dan Ribka Owu Ikut Seleksi Capas Tingkat Nasional

SULUT, (manadotoday.co.id) – Zefanya Otniel Fransiska Rompis dari SMA Advent Klabat Airmadidi, Kabupaten Minahasa Utara, dan Ribka Yuliana Syaloom Owu siswi SMA N 2 Ratahan, Minahasa Tenggara, menjadi utusan Sulawesi Utara (Sulut) mengikuti seleksi Calon Paskibraka (Capas) tingkat nasional.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Sulut, Marcel Sendoh, mengatakan, kedua siswa ini diambil dari 30 siswa dari 15 Kabupaten dan kota, yang telah lolos seleksi Capas Tingkat Provinsi Sulut.

Menurut Sendoh, tahapan seleksi ketat untuk Capas Provinsi Sulut, telah dilaksanakan tanggal 17 – 19 April 2018 lalu.

“Dasar pelaksanaan seleksi yakni Peraturan Menteri RI Nomor 14 tahun  2017, kemudian Surat Kementerian Pemuda dan Olahraga RI Nomor 2.21.5/D.II-I/II/2018, dan Keputusan Gubernur Sulawesi Utara Nomor 105 tahun 2018,” terang Sendoh.

Ia menambahkan, seluruh Capas Provinsi Sulut akan mengikuti berbagai tahapan selanjutnya dalam mempersiapkan diri sebagai Paskibraka Sulut pada tanggal 17 Agustus 2018. (ton)