Kunker ke Selandia Baru, Delegasi DPD-RI Dijamu Dubes Tantowi Yahya

WELLINGTON, (manadotoday.co.id)–Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD-RI) melaksanakan Kunjungan Kerja ke Selandia Baru. K unjungan Senin (9/4/2018) delegasi DPD-RI diterima Duta Besar Indonesia  dan Berkuasa Penuh untuk Selandia Baru Tantowi Yahya di Kantor KBRI Wellington.

Para anggota DPD-RI dengan Dubes Tantowi Yahya
Para anggota DPD-RI dengan Dubes Tantowi Yahya

Pertemuan membahas seputar Kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) di negara-negara  Pasifik,  Skilled Migran, pendidikan dan kesehatan.

Ir Stefanus BAN Liow yang turut dalam delegasi tersebut mengatakan, ada hal menarik dalam kunjungan tersebut. Di sela-sela Kunker  pada Selasa (10/4/2018) di Wisma Indonesia, tempat Dubes dan keluarga tinggal, mereka dijamu makan malam dengan menu makanan khas Manado yakni brenebon  dan laut goreng saus rica pedas.

”Kami dijamu dengan masakan Manado dan hanya sebelas anggota DPD-RI. Sambil makanpun dihibur lagu-lagu Manado,” ungkap SBAN Liow kepada manadotoday.co.id.

Dalam penjelasannya kepada sejumlah senator dan staf KBRI lengkap 25 orang, Tantowi Yahya mengatakan sengaja menyajikan masakan tersebut karena di antara delegasi ada orang Manado yang merupakan utusan Sulawesi Utara di DPD-RI.

”Saya dan istri memang senang dengan masakan Manado maupun lagi-lagu Manado,” kata Tantowi yang dikenal memiliki album lagu Manado.

MC kondang dan penyanyi Country ini memang tak asing bagi warga Manado. SBAN Liow malah diajak menyanyi sambil bergoyang.

”Kami sangat bangga mendapat pelayanan dari KBRI terutama Pak Duta Besar yang begitu perhatian,” tukas SBAN Liow.

Dubes Tantowi Yahya, Stefanus BAN Liow, bersama dua anggota DPD-RI lainnya
Dubes Tantowi Yahya, Stefanus BAN Liow, bersama dua anggota DPD-RI lainnya

Ditambahkan mantan Ketua P/KB Sinode GMIM Periode 2014-2018 ini, selain pertemuan dengan Dubes, mereka melakukan pertemuan juga dengan parlemen dan pihak  kementerian di bidang kesehatan.

Sebelum bertemu Delegasi DPD-RI pada Senin (9/4/2018) sore, pagi hari nya Dubes menerima kunjungan Badan Anggaran DPR-RI dipimpin ketuanya Dr Azis Syamsudin.

Untuk delegasi DPD-RI dipimpin Abdul Azis (Sumsel), Mervin Sadipun Komber (Papua Barat), Carles Simaremare (Papua), Bahar Buasan (Babel), Muslihuddin Abdul Rasyid (Kaltim), Abdul Djabar Toba (Sultra), Lalu Suhaimi (NTB), Afnan Hadukusumo (Yogyakarta), Suharty Armain (Malut), Abubakar Jamalia (Jambi), Stefanus BAN Liow (Sulawesi Utara). (ark)