Sidak ASN, Sekda Ngongoloy: Kehadiran Tidak Maksimal TKD Dipotong

 Drs Robby Ngongoloy, ASN minahasa tenggaraRATAHAN, (manadotoday.co.id)—Untuk meningkatkan kinerja para Aparatur Sipil Negara (ASN), di lingkungan Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra), Kamis (8/3/2018) kemarin, Sekretaris Daerah (Sekda) Drs Robby Ngongoloy melakukan inspeksi mendadak (Sidak) di sejumlah perangkat daerah.

“Iya, memang sidak ini dilakukan langsung ke kantor SKPD tanpa pemberhitauan, dan mengecek kehadiran serta kinerja para ASN,”ujar Ngongoloy.

Inspeksi ini kata Ngongoloy, akan rutin dilaksanakan, dan jika kedapatan ada ASN kinerjanya tidak maksimal, ada sanksi yang akan diberikan.

“Yang saya cek soal kehadiran dari para ASN. Dan dari Sidak masih ada kehadirannya masih belum maksimal,” ujarnya.

Lebih lanjut, Ngongoloy menegaskan bagi ASN yang kehadirannya tidak memenuhi syarat bakal dikenakan sanksi pemotongan Tunjangan Kinerja Daerah (TKD).

“Bagi yang kehadirannya tidak memenuhi syarat maka mereka akan dikenakan sanksi pemotongan TKD. Saya juga sudah memerintahkan badan kepegawaian menindaklanjuti sanksi tersebut,” tegasnya.

Selain itu, dia juga meminta agar seluruh kepala dinas dan badan agar memperhatikan kehadiran dari seluruh ASN.

“Saya harap kepala dinas dan badan wajib bertanggung jawab atas kehadiran anak buahnya. Penilaian kinerja dari pegawai adalah kepala dinasnya, untuk itu jangan sampai kepala dinas atau badan yang malas masuk kantor,” harapnya.” tandasnya.(ten)