Samakan Persepsi Pembangunan Pertanian, Pemkot Tomohon Gelar Rakor

Wakil Wali Kota Tomohon membuka Rakor Pengembangan Intensifikasi Tanaman Padi dan Palawija
Wakil Wali Kota Tomohon membuka Rakor Pengembangan Intensifikasi Tanaman Padi dan Palawija

TOMOHON, (manadotoday.co.id)—Menyamakan persepsi dalam pembangunan di bidang pertanian, Kamis (8/2/2018) Pemerintah Kota Tomohon melalui Dinas Pertanian dan Perikanan menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Pengembangan Intensifikasi Tanaman Padi dan Palawija bertempat di Aula Dinas Pertanian dan Perikanan Kota Tomohon.

Wali Kota Tomohon Jimmy F Eman SE Ak melalui Wakil Wali Kota Syerly Adelyn Sompotan saat membuka kegiatan mengatakan, dalam meningkatkan produksi pertanian, Pemkot Tomohon memberdayakan penyuluh lapangan yang menjadi ujung tombak di lapangan.

{eserta Rakor terdiri dari penyuluh dan kelompok tani
{eserta Rakor terdiri dari penyuluh dan kelompok tani

Mereka turut dibantu Babinsa yang memiliki komitmen tinggi untuk mendampingi petugas pertanian di lapangan bahkan yang dibanggakan para petani sebagai pelaku sukses pencapaian produksi padi, jagung dan kedelai.
‘’Suksesnya pengembangan pertanian di Kota Tomohon tak lepas dari para stakeholder dan seluruh elemen masyarakat, antaranya para Babinsa,’’ kata wakil wali kota.

Pada Rakor tersebut, dilakukan evaluasi kegiatan tahun 2017 sebagai acuan untuk mengidentifikasi kendala dan masalah agar dapat diperbaiki pada tahun 2018 dan pemantapan program-program yang akan dilaksanakan di tahun 2018.

Rakor dihadiri Dandim 1302 Minahasa diwakili Perwira Penghubung Kota Tomohon Mayor Inf Fekky Welang, Kepala Dinas Pertanian dan Perikanan Kota Tomohon Ir Vonny Pontoh MBA, Babinsa Kota Tomohon, Penyuluh, Kepala BP3K se-Kota Tomohon, Mantri Tani dan kelompok tani. (ark)