Besok, Perayaan Natal Pemkab Minsel

Natal Pemkab MinselAMURANG,(manadotoday.co.id) – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa Selatan (Minsel) akan melaksanakan perayaan Natal, yang akan dilaksanakan di aula kantor Waleta, Kamis (20/12/2017) besok.

Kepala Bagian Humas Pemkab Minsel Henri Palit SH, mengatakan bahwa ibadah perayaan Natal Pemkab Minsel tahun 2017 yang akan dihadiri Bupati Christiany Eugenia Paruntu dan Wakil Bupati Frangky Donny Wongkar, unsur forkompinda, tokoh masyarakat dan tokoh agama serta pejabat dan ASN jajaran Pemkab Minsel, akan menghadirkan Pendeta Gilbert Lumoindong sebagai pembicara dalam ibadah perayaan Natal tersebut.

“Juga pada ibadah perayaan Natal, yang akan dimulai pada pukuln 10.00 wita itu, ada sejumlah artis ibu kota, yang nantinya akan membawakan puji-pujian. Masyarakat juga diharapkan hadir pada ibadah ini, ” terangnya.

Untuk suksesnya pelaksanaan ibadah perayaan Natal ini Palit menghimbau dukungan dan topangan doa seluruh masyarakat. (lou)