Peringatan HUT Kota Bitung ke-27 Unik

HUT Kota Bitung, PERINGATAN HUT Kota Bitung ke-27 terbilang unik. Betapa tidak, pada peringatan tahun 2017, Walikota Bitung Maximiliaan J Lomban SE MSi dan Wakil Walikota Bitung Ir Maurits Mantiri, serta pejabat esselon II dan III ASN Kota Bitung, terlihat kompak menggunakan pakaian adat khas Indonesia, saat pelaksanaan Rapat Paripurna DPRD dalam rangka memperingati HUT Kota Bitung serta Upacara Bendera di Stadion Duasudara Kota Bitung, Selasa (10/10/2017).

Mengenakkan pakaian adat sebagai komitmen melestarikan budaya bangsa Indonesia inipun membuat decak kagum beberapa undangan yang hadir termasuk Wakil Gubernur Sulawesi Utara Steven Kandouw.

HUT Kota Bitung, Sementara itu Walikota Max Lomban dalam sambutannya mengatakan peringatan HUT ke 27 tahun 2017, adalah momentum kebangkitan perikanan Bitung, dengan diterbitkan izin penangkapan ikan oleh Kementerian Perikanan menindaklanjuti MoU antara pihak pengusaha penangkapan, pihak pengusaha pengolahan, termasuk para supplier ikan dengan diterbitkan.

HUT Kota Bitung, “Dengan harapan sektor perikanan Kota Bitung dapat berjaya lagi bahkan pekerja yang sudah PHK dapat dipekerjakan kembali,” papar Lomban.

Rapat paripurna ditutup dengan pemasangan lilin HUT ke-27. Selanjutnya rangkaian kegiatan peringatan HUT Kota Bitung dilanjutkan dengan Upacara di Stadion Duasudara Kota Bitung, Walikota Bitung sebagai Irup diawal sambutannya mengatakan momentum HUT ke 27, hendaklah memotivasi kita semua untuk bekerja keras,bekerja cerdas, bekerja tuntas dan bekerjasama dalam persatuan dan kesatuan melaksanakan pembangunan demi kemajuan Kota Bitung.

HUT Kota Bitung, “Saat ini adalah waktu yang tepat sebagai masyarakat Kota Bitung untuk termotivasi mempersembahkan kerja dan karya terbaik lewat pembangunan sektor wisata dan budaya serta mensukseskan hajatan FPSL 2017. Selamat HUT ke 27 Kota Bitung, “ pungkasnya.

HUT Kota Bitung, Diketahui pada kegiatan tersebut, Lomban menyerahkan empat kendaraan sebagai transportasi gratis yang dipersiapkan bagi guru dan siswa di Pulau Lembeh Utara dan Selatan sehingga diharapkan dapat menunjang sektor pendidikan. Selain itu, menurut Lomban, juga akan menyediakan fasilitas yang sama di Batuputih dan Makawidey, serta Pemerintah Kota Bitung sedang mempersiapkan lahan pekuburan gratis bagi masyarakat Kota Bitung.

Sementara itu, untuk Best Performance Kostum Adat diraih Kepala Bagian Humas dan Protokol Setda Kota Bitung Pingkan Kapoh bersama suami, (Keluarga Marentek-Kapoh) dengan pakaian adat Papua.(kys/adv)