SPBU Milik Ronald Kandoli di Tombatu Mulai Dibangun

SPBU Tombatu , Ronald KandoliTOMBATU, (manadotoday.co.id) – Keinginan Masyarakat khususnya di wilayah Tombatu Raya yang menginginkan adanya Stasium Bahan Bakar Umum (SPBU), akan segera terjawab, karena pembangunan SPBU milik Ronald Kandoli di Tombatu, mulai dibangun.

Pembangunan SPBU kedelapan milik keluarga Kandoli-Rantung in dikerjakan oleh PT. Toratan Jaya, untuk melayani khususnya Kecamatan Tombatu, Tombatu Timur, Tombatu Utara Silian, Touluaan dan Touluaan Selatan.

Kandoli saat memberikan sambutan, menyampaikan, pembangunan SPBU ini bertujuan untuk menggerakkan perekonomian di Tombatu Raya supaya mempermudah masyarakat mendapat BBM serta membuka lapangan pekerjaan untuk masyarakat Minahasa Tenggara khususnya di Tombatu.

“Pembangunan SPBU dimana membantu Pemerintah Daerah untuk memingkatkan perekonomian masyarakat, karena akan menyerap ratusan tenaga kerja,”ujar Kandoli.

Pada kesempatan tersebut, Kandoli juga meminta doa restu doa dan restu serta dukungan masyarakat agar pembangunan SPBU di Wilayah Tombatu Raya ini dapat berjalan dengan sukses.

“Saya minta dukungan masyarakat agar SPBU ini secepatnya beroprasi, dan untuk tenaga kerja nanti semuanya akan direkrut dari Minahasa Tenggara,”jelas Kandoli yang juga Wakil Bupati Mitra ini.

Sementara, Ibadah peletakan batu pertama pembangunan SPBU tersebut dipimpin oleh Ketua Wilayah Tombatu Pdt. Recky Rantung didampingi Sekretaris Jemaat GMIM Sentrum Tombatu Pnt. Didi Momuat, juga dihadiri oleh Pdt. Yolanda Mangundap Wauran dan Pdt. Deisy Tulangow Laluyan (Pdt Jemaat Anugerah Lowu Satu). (ten)