Bupati JWS Canangkan Rangkain Kegiatan HUT RI ke-72 di Minahasa

Drs Jantje W Sajow M.Si,  HUT RI ke-72 ,MinahasaTONDANO (manadotoday.co.id) – Bupati Minahasa Drs Jantje W Sajow M.Si (JWS) mencanangkan rangkain kegiatan dalam rangka HUT RI ke-72 tahun 2017 di kabupaten Minahasa yang dipusatkan di Lapangan DR. Sam Ratulangi Tondano,  Jumat (4/8/2017.

 

“Dalam keyakinan iman bahwa keperkasaan tangan Tuhan yang merancang rancangan damai sejahtera, sehingga memungkinkan kita bertemu bersama saat ini, maka patutlah kita menaikan ungkapan syukur dan terima kasih atas kasihNya yang telah memungkinkan terselenggaranya kegiatan pembukaan rangkaian kegiatan dalam rangka memeriahkan HUT ke-72 Kemerdekaan RI Tahun 2017 di Minahasa, yang ditandai dengan jalan sehat bersama saat ini,” kata Ketua Panitia Asisten Pemerintahan dan Kesra DR. Denny Mangala, dihadapan Bupati Minahasa Drs.Jantje Wowiling Sajow M.Si, Ketua PKK Kabupaten Minahasa DR.Olga Sajow-Singkoh, Wakil Bupati Minahasa Ivan Sarundajang dan Wakil Ketua TP PKK Minahasa Jasinta Sarundajang-Paat, saat menyampaikan laporan panitia.

Dasar pelaksanaan kegiatan berdasarkan Surat Menteri Sekretaris Negara RI Nomor B-1623/Kemensetneg/Set/TU.00.04/06/2017, perihal penyampaian Tema dan Logo Peringatan HUT ke-72 Kemerdekaan RI Tahun 2017, Surat Menteri Sekretaris Negara RI Nomor B-545/M.Sesneg/Set/TU.00.04/06/2017, perihal Partisipasi Menyemarakkan Bulan Kemerdekaan, Surat Keputusan Bupati Minahasa Nomor 417 Tahun 2017 tentang Pembentukan Panitia Pelaksana Peringatan HUT Ke-72 Proklamasi Kemerdekaan Tanggal 17 Agustus 2017 dan Hari Jadi Minahasa ke-589 Tanggal 5 November 2017.

“Ini merupakan Agenda Kenegaraan, maka untuk memeriahkan HUT ke-72 Kemerdekaan RI Tahun 2017 di Kabupaten Minahasa, telah dan akan dilaksanakan beberapa kegiatan dengan tetap mengedepankan semangat kerja bersama,” terang Mangala, sembari menambahkan pada tanggal 18 Agustus nanti akan digelar Pawai Pembangunan.

Sementara, itu Bupati JWS mengatakan makna dari tema “Bekerja Bersama”, sangat jelas mengisyarakatkan bahwa kedepan kita diajak untuk meningkatkan persatuan atau memperkuat jalinan kebersamaan serta memperkuat gotong royong dalam menggapai cita-cita, menggapai setiap misi pembangunan sebagaimana ditetapkan guna mengoptimalkan pencapaian visi menuju Minahasa hebat.

“Mari kedepan kita perkuat persatuan kita, konsisten terhadap tekat dan komitmen kita, bekerja dalam kebersamaan yang diiringi semangat gotong royong, bersinergi dalam menyikapi setiap isu yang berkembang serta senantiasa bertindak sesuai dengan koridor UUD 1945 dan nilai-nilai Pancasila dalam rangka melanjutkan pembangunan bangsa di tanah air bahkan di Minahasa tercinta ini,” ucap Bupati.

Momentum Kemerdekaan saat ini tepat bagi kita semua untuk melihat kembali sejauh mana karya dan kerja yang telah kita abdikan dalam kerangka melanjutkan perjuangan para pendahulu kita, mengisi kemerdekaan melalui pembangunan serta memberi makna terhadap kemerdekaan sehingga setiap rangkaian pelaksanaannya terlebih dalam upacara puncak harus dipersiapkan sebaik-baiknya, tambah JWS.

Hadir juga dalam kegiatan tersebut FORKOPIMDA Kabupaten Minahasa, Sekretaris Daerah Kabupaten Minahasa Jeffry R Korengkeng,SH.M.Si, Ketua Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Minahasa, Para Pejabat TNI dan POLRI, Pimpinan Instansi Vertikal dan Perbankan beserta staf, Direktur IPDN Kampus Sulawesi Utara di Tampusu beserta Civitas Akademika IPDN, Pimpinan Organisasi Kemasyarakatan dan LSM, Pimpinan BKSAUA dan FKUB Kabupaten Minahasa, pengurus dan Anggota Tim Penggerak PKK dan Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Minahasa, insan pers, serta para undangan.(rom)