Bupati JWS Minta Warga Hormati Umat Muslim yang Sedang Berpuasa

Bupati Minahasa Drs Jantje W Sajow M.Si (JWS)
Bupati Minahasa Drs Jantje W Sajow M.Si (JWS)

TONDANO, (manadotoday.co.id) – Bupati Minahasa Drs Jantje W Sajow M.Si (JWS) meminta kepada seluruh warga agar Minahasa agar turut menjaga kelancaran umat muslim dalam melaksanakan ibadah puasa.

Menurut Bupati, salah satu hal yang bisa kita lakukan yakni menghormati mereka yang sedang menjalankan ibadah puasa.

“Ibadah puasa merupakan sesuatu yang wajib ditunaikan oleh umat muslim, dan demi kelancaran ibadah puasa, bagi kita umat non muslim hendaknya kita saling menghormati dan menghargai dengan saling menjaga keamanan dan kedamaian,” harap JWS, Selasa (7/06/2017).

Dikatakan Bupati, dengan saling menjaga dan menghormati maka kita telah turut bersama menciptakan iklim atau suasana yang harmonis sebagai hal utama untuk tetap menjaga kemurnian toleransi yang sudah lama terjalin.

“Kita hindari tindakan-tindakan atau perbuatan yang tak terpuji yang bisa saja membatalkan puasa. Umat muslim butuh ketenangan agar mereka bisa fokus sehingga ibadah puasa bisa membawa berkah bagi umat muslim termasuk juga kita yang bukan muslim ,” harap Bupati. (Rom)