Sambut Paskah Nasional, Ribuan Warga Bersihkan Stadion Maesa Tondano

TONDANO, (manadotoday.co.id) — Perayaan Paskah Nasional yang jatuh pada, Sabtu (22/04/2107), bertempat di Stadion Maesa Tondano, persiapannya terus dirampungkan oleh pemkab Minahasa, diantaranya pembuatan panggung dan perlengkapan lainnya.

Selain itu, Rabu (19/04/2017) hari ini sejak pagi tadi, digelar aksi bersih-bersih di kompleks stadion Maesa.

“Ada sekira ribuan warga Minahasa yang terdiri dari 10 orang perwakilan dari setiap desa dan kelurahan yang ada di tiap-tiap kecamatan melakukan pembersihan di kompleks stadion Maesa Tondano menjelang pelaksanaan kegiatan Paskah Nasional,” urai Kabag Humas dan Protokol Setdakab Drs Moudy Pangerapan MAP.

Pembersihan dibagi dua bagian, di dalam stadion dilakukan oleh perwakilan dari desa dan kelurahan dengan melakukan pengecatan, sementara bagian luar stadion dibersihkan oleh seluruh satuan kerja perangkat daerah (SKPD) yang ada di jajaran pemkab Minahasa.

“Masih teisisa dua hari yakni Kamis dan Jumat kita mempersiapkan kegiatan yang sifatnya nasional ini. Kita semua berharap agar segala persiapan bisa dilakukan dengan lancar agar kegiatan ini berlangsung sukses,” tandas Pangerapan. (Rom)