Villy Yacob SIP Nakhodai PMI Kecamatan Kumelembuai Minsel

KUMELEMBUAI, (manadotoday.co.id) –  Musyawarah Palang Merah Indonesia (PMI) Kecamatan Kumelembuai, yang digelar di  Kantor Kecamatan Kumelembuai berlangsung sukses,  Jumat (20/1/2017).

Filly Yakin SIP memberikan sambutan usai terpilih Ketua PMI Kecamatan Kumelembuai
Filly Yakin SIP memberikan sambutan usai terpilih Ketua PMI Kecamatan Kumelembuai

Villy Yakob SIP terpilih secara aklamasi pada muscam PMI yang dibuka secara langsung oleh Sekretaris PMI Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) Tertius Ulaan ST, dan diikuti oleh peserta Muscam dari delapan desa yang Tersebar.

Dalam sambutannya mengawali pelaksanaan Muscam Ketua PMI Kabupaten Minsel Mika Paruntu melalui Seketaris Tertius Ulaan, memaparkan tentang peran dan fungsi PMI membantu pemerintah dalam bidang kemanusiaan.

“PMI bukan hanya berdonor darah. Namun lebih dari itu PMI juga memiliki peran penting membantu masyarakat yang terkena musibah atau bencana,” terangnya.

sebagai anggota PMI lamjutnya, hendaklah senantiasa siap kapan saja , ketika dibutuhkan terlebih jika ada bencana, dan bekerja serta memberi diri secara tulus, sebagaimana orang Samaria dalam Alkitab yang dengan tulus membantu sesama yang membutuhkan ketika ditimpa bencana.

Sementara itu Filly Yacob SIP, Ketua PMI Kecamatan Kumelembuai yang terpilih menyatakan apresiasi atas kepercayaan masyarakat Kecamatan Kumelembuai yang mempercayakan dirinya  menakhodai PMI Kecamatan kumelembuai.

“Puji syukur kepada Tuhan atas kepercayaan yang diberikan. Saya berharap terbentuknya PMI bukan hanya formalitas namun lebih kepada pemberian diri kepada masyarakat,” katanya.
Dalam kaitan dengan fungsi MI Yacob menyatakan pihaknya akan intens melakukan sosialisasi di sekolah-sekolah terkait dengan fungsi PMI, sebagai organisasi social dibidang kemanusiaan dalam rangka membantu masyarakat yang terkena bencana.

“Saya berharap struktur yang terpilih nantinya akan berkomitmen dan berkontribusi positif bagi kepentingan masyarakat. Selalu siap kapan saja ketika ada bencana dan responsive melaporkan ketika terjadi bencana, seperti halnya Ketua PMI Minsel Ibu Mika Paruntu yang respond an tanggap terhadap ketika terjadi bencana ,” tukas istri tercinta Camat Kumelembuai Michael Kamang Waworuntu.

Hadir dalam Muscam PMI Kecamatan Kumelembuai, Camat Michael Kamang Waworuntu, sejumlah pengurus PMI Kabupaten Minsel, para hukum tua se-Kecamatan Kumelembuai.(lou)