Pelantikan Perangkat Desa di Kecamatan Kumelembuai Tuntas

Perangkat Desa, Perangkat Desa Kumelembuai ,  Kecamatan Kumelembuai , Michael Kamang Waworuntu
Camat Kumelembuai Michael Kamang Waworuntu SSTP, saat memberikan sambutan pada acara pelantikan perangkat Desa, di salah satu Desa di Kecamatan Kumelembuai

AMURANG, (manadotoday.co.id) – Setelah melalui tahapan penjaringan dan penyaringan panitia seleksi, akhirnya perangkat desa yang baru di Delapan Desa yang tersebar di Kecamatan Kumelembuai, resmi dilantik oleh masing-masing hukum tua.

“Ya, puji Tuhan, tugas awal mengawal tahapan penjaringan sampai pada pelantikan Perangkat Desa di 8 Desa Kecamatan Kumelembuai berlangsung sukses, tuntas tepat waktu sesuai dengan aturan,” ujar Camat Kumelembuai Michael Kamang Waworuntu.

Perangkat Desa, Perangkat Desa Kumelembuai ,  Kecamatan Kumelembuai , Michael Kamang Waworuntu
Foto bersama Camat Kumelembuai, Kapolsek Motoling, Hukum Tua Desa Kumelembuai Atas, BAMAG dan perangkat Desa, Desa Kumelembuai Atas

Pun demikian, Waworuntu mengingatkan agar para perangkat desa yang baru, hendaknya bertugas sesuai tugas pokok dan fungsi, loyal terhadap atasan, bersinergi serta bekerjasama dengan hukum tua, berintegritas dan dapat berkontribusi positif untuk Kabupaten Minsel yang hebat dan terdepan.

“Yang terpenting juga perangkat desa harus memiliki Integritas, moralitas yang baik, menjadi contoh dan teladan serta mampu memberikan pelayanan yang prima terhadap masyarakat,” kata Camat termuda di kabupaten Minsel, yang baru dilantik pada akhir Desember 2016 lalu, sembari menyampaikan selamat bertugas kepada perangkat yang baru yang memulai pekerjaannya di tahun 2017 ini.

Diketahui, pelantikan terhadap perangkat Desa di Delapan Desa di Kumelembuai yakni Desa Kumelembuai Satu, Kumelembuai Dua, Kumelembuai Atas, Kumelembuai, Malola, Malola 1, Makasili dan Makasili Lolombulan sudah dilaksanakan pada akhir pekan lalu hingga Minggu (15/1/2017) kemarin. (lou)