Jelang Natal, Warga Berharap Pemerintah Cari Solusi Hadapi Kelangkaan Gas 3 Kg

TONDANO, (manadotoday.co.id) – Perayaan natal dan tahun baru 2017, sudah kian dekat. Masyarakat khususnya warga Kristiani tampak mulai disibukkan dengan berbagai aktifitas guna mempersiapkan perayaan natal dan tahun baru.

Tak terkecuali kebutuhan memasak bahkan membuat kue yang menjadi prasyarat utama ketika hendak merayakan momen yang sangat spesial tersebut.

Untuk mempersiapkan semua itu tentu warga membutuhkan ketersedian Gas elpiji 3 Kg yang sudah menjadi kebutuhan pokok. Hanya saja warga di liputi kecemasan oleh karena kelangkaan Gas 3 kg yang biasa terjadi di situasi dan keadaan demikian.

“Baru-baru ini kami diperhadapkan oleh kelangkaan Gas 3 kilogram, yang menjadi perhatian kami kedepan yakni jangan sampai hal itu terjadi saat kami sedang mempersiapan perayaan natal dan tahun baru,” tukas Masye dan Lineke ibu rumah tangga asal Tondano.

Ketakutan seperti itu juga dirasakan oleh ibu rumah tangga di Langowan bahkan Kawangkoan. Karenanya mereka sangat berharap pemkab Minahasa telah memilliki solusi serta upaya untuk mengatasi hal ini jika ternyata kelangkaan Gas 3 kg benar-benar terjadi.

“Kami menghimbau kepada pemerintah agar kelangkaan gas 3 kg sudah bisa di antisipasi sejak kini. Bukan itu saja, pemerintah di harapkan untuk turut nengawasi harga yang biasanya di naikkan secara sepihak oleh pengencer oleh karena sekedar ingin memanfaatkan momen,” papar keduanya. (rom)