Pemprov Sulut dan Pemkab Minsel Diminta Perhatikan Ruas Jalan Ranoketang – Amurang

AMURANG, (manadotoday.co.id) – Ruas jalan penghubung Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) dan Minahasa Tenggara (Mitra), tepatnya di antara Desa Kilometer Tiga dan Ranoketang, dikeluhkan warga. Hal ini disebabkan, di sejumlah titik pada ruas jalan tersebut kondisinya sudah rusak berat, sehingga menyulitkan warga ketika melintas di ruas jalan tersebut.

“Perlu dilakukan perbaikan secepatnya, mengingat jalan ini sangat vital dalam menunjang aktifitas warga terlebih dalam memasarkan hasil perkebunan dan pertanian warga,” ujar Jani Rantung warga Ranoketang.

Sebab jika dibiarkan, dikawatirkan ruas jalan ini terancam putus, terlebih saat ini intensitas curah hujan sangat tinggi, yang dapat menyebabkan longsor.

“Kami berharap ada respon positif dari Pemprov Sulut dan Pemkab Minsel, dalam melakukan perbaikan atau menjadikan perbaikan ruas jalan ini program prioritas di tahun anggaran 2017 mendatang,” pungkasnya.

Sekedar informasi ruas jalan penghubung Kabupaten Minsel dan Mitra ini, statusnya adalah jalan Provinsi. Sehinbgga kewenangan melakukan perbaikan pada ruas jalan ini adalah Pemprov Sulut. (lou)