Gratiskan Pelayanan Terhadap Warga Kurang Mampu, Dirut RSUD Minsel Diapresiasi Bupati

RSUD minsel, dr Erwin Schouten, AMURANG, (manadotoday.co.id) – Kebijakan Direktur rumah Sakit Umum daerah (RSUD) Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) dr Erwin Schouten, dengan tidak memungut biaya bagi warga kurang mampu diapresiasi Bupati Christiany Eugenia Paruntu.

Menurutnya, terobosan yang dilakukan Direktur RSUD Minsel tersebut, merupakan bentuk pelayanan yang sangat membantu masyarakat kurang mampu dalam mendapatkan layanan kesehatan.

“Ini adalah terobosan positif, dan bentuk pelayanan terbaik kepada masyarakat terlebih yang kurang mampu,” ujar Bupati yang akrab dengan sebutan CEP.

Selain program inovasi menggratiskan pelayanan terhadap warga kurang mampu, Bupati juga menyatakan apresiasi atas kinerja RSUD, yang dibuktikan dengan capaian target Pendapatan Asli Daerah (PAD) dua kali lipat dari target sebelumnya.

“Dengan harapan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat dapat terus ditingkatkan menjadi semakin baik,” kata Paruntu.

Sementara itu, Direktur RSUD Minsel dr. Erwin Schouten, menyatakan pihaknya akan berupaya memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat dan terus meningkatkan kinerja.

“Kebijakan ini kita ambil karena kebanyakan yang datang berobat adalah warga kurang mampu yang terkendala biaya. Sebab itu kita merasa terbeban jika harus membebani masyarakat kurang mampu dengan memungut biaya . Namun, syukur meski demikian hal tersebut tidak berpengaruh pada PAD,” ujar Schouten sembari berharap pelayanan RSUD Minsel akan memenuhu harapan masyarakat. (lou)