Pemkab Mitra Hargai Siswa Berprestasi

RATAHAN, (manadotoday.co.id) – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa Tenggara (Mitra) memberikan penghargaan kepada sejumlah siswa yang meraih juara I,II,III saat Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN), dan Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLSN) beberapa waktu lalu.

“Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi dan penghargaan dari Pemkab khususnya Bupati James Sumendap dan Wakil Bupati Ronald KandoIi terhadap prestasi yang diukir para siswa ini,’’ kata Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Dennij Porajow akhir pekan lalu.

Porajow menambahkan, penghargaan yang diberikan tersebut berupa piagam serta uang pembinaan bagi para siswa berprestasi tersebut.

‘’Tentunya ini sangat membanggakan bagi Kabupaten Minahasa Tenggara karena para siswanya mampu untuk unjuk kemampuan dan penghargaan serta uang pembinaan yang diberikan dapat memotivasi serta menyemangati siswa agar terus meningkatkan,’’ tukas Porajow. (ten)