Setya Novanto Lantik Pengurus Partai Golkar se-Sulut

Pengurus Partai Golkar se-Sulut Dilantik di Amurang Minsel
Pengurus Partai Golkar se-Sulut Dilantik di Amurang Minsel

AMURANG, (manadotoday.co.id)—Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar Drs Setya Novanto Minggu (25/9/2016) melantik Pengurus Partai Golkar Provinsi Sulawesi Utara dan 13 Kabupaten-Kota se-Sulawesi Utara di Amurang MInahasa Selatan (Minsel).

Drs Stefanus Vreeke Runtu dilantik sebagai Ketua Partai Golkar Sulawesi Utara, Sekretaris Drs Eddyson Masengi ME serta Bendahara Syerly Adelyn Sompotan untuk periode 2014-2019.

Selain melantik pengurus Partai Golkar Sulut, Novanto juga melantik pengurus Partai Golkar di 14 kabupaten dan kota. Dua lainnya yakni Kota Bitung dan Kabupaten Minahasa Utara sudah dilantik terlebih dahulu

Ketua DPP Partai Golkar Setya Novanto saat memberikan sambutan pada pelantikan Pengurus Partai Golkar se-Sulut
Ketua DPP Partai Golkar Setya Novanto saat memberikan sambutan pada pelantikan Pengurus Partai Golkar se-Sulut

Dalam sambutannya, Novanto meminta agar pengurus da kader Partai Golkar di Sulut untuk memenangkan Partai Golkar di Pemilu 2019 nanti.

Sementara dalam waktu dekat ini, ada dua daerah di Sulawesi Utara yang akan melaksanakan Pemilihan Kepala Daerah, yakni Kabupaten Sangihe dan Kabupaten Bolaang Mongondow.

‘’Kita harus rebut pemimpin di kedua daerah tersebut. Tentunya dengan dukungan dan peran serta kader, pengurus dan simpatisan,’’ kata Ketua Umum Partai Golkar. (ark)