“Colorful Bitung “Tema Pergelaran FSPL

BITUNG, (manadotoday.co.id) –Pagelaran Festival Pesona Selat Lembeh (FPSL) yang rencananya akan dilaksanakan pada awal bulan Oktober 2016 mendatag akan mengangkat tema “Warna-Warni Bitung (Colorful BItung).

Walikota Biitung , FSPL,Festival Pesona Selat LembehWalikota Bitung Maximiliaan J Lomban menjelaskan Pemilihan tema Colorful Bitung ini karena kota Bitung memiliki karakter warna-warni.

“Posisi strategis kota Bitung di bibir Pacific (Pacific Rim) merupakan simpul pertemuan beragam budaya dan gerbang pertemuan berbagai bangsa dari Timur Indonesia seperti Filipina hingga Asia Timur,” jelas Lomban.

Kondisi ini menurut Lomban, melahirkan keragaman budaya kota Bitung sebagai kota multi etnis serta multi kultur, seperti keberadaan dan karakter etnis Sangihe dan etnis Minahasa sebagai etnis mayoritas, yang berdampingan harmonis dengan etnis-etnis lain seperti Tionghoa, Talaud, Gowa, Bugis, Jawa, dan lain sebagainya.

“Pada dasarnya Bitung adalah miniatur Indonesia, dengan warna-warni etnis, budaya yang hidup harmonis. Itulah sebabnya FPSL kita pilih tema Colorful Bitung,’’ pungkasnya.

Diketahuui rangkaian kegiatan ini FPSL akan menyajikan pertunjukan kolosal dan kolaborasi musik dan tarian kontemporer. (lou)