Pasar Rakyat Touluaan Segera Beroperasi

TOULUAAN, (manadotoday.co.id) – Pasar Rakyat Touluaan dalam waktu dekat akan diresmikan dan segera beroperasi. Kepala Bidang Pasar Dinas Pasar Minahasa Tenggara (Mitra) Teddy Langoy mengatakan, pasar yang dibangun dengan anggaran Rp5 Miliar tersebut sudah selesai pembangunannya.

“Pasar rakyat baru ini terdiri dari 35 kios yang sebelumnya hanya 13 kios. Sedangkan untuk losnya tetap dua tapi daya tampung pedagang yang lebih besar, yakni 140 pedagang,” ungkapnya Seasa (9/8/2016).

Dijelaskan Langoy, pihaknya memprioritaskan para pedagang lama untuk menempati bangunan pasar baru tersebut.

“Untuk pedagang lama yang menempati kios jumlah ada 13 pedagang. Sedangkan untuk los, pedagang lamanya ada 102,” jelasnya.

Bagi pedagang baru, Langoy mengaku akan memfasilitasinya, namun harus memenuhi sejumlah syarat yang wajib dipenuhi.

“Jadi dari fasilitas yang ada sekarang masih ada sejumlah kios yang akan ditempati oleh pedagang baru. Tapi tetap harus memenuhi persyaratan. Yang tidak memenuhi syarat tentunya tidak boleh berdagang di situ,” tukasnya. (ten).