Wali Kota Tomohon Terima Satya Lencana Pembangunan Kependudukan dan KB

Wali Kota Tomohon Jimmy F Eman SE Ak bersama penerima penghargaan lainny di Harganas XXIII Kupang
Wali Kota Tomohon Jimmy F Eman SE Ak bersama penerima penghargaan lainny di Harganas XXIII Kupang

KUPANG, (manadotoday.co.id)—Wali Kota Tomohon Jimmy F Eman SE Ak Sabtu (30/7/2016) menerima penghargaan Satya Lencana Pembangunan Bidang Kependudukan Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga dari Presiden RI Joko Widodo.

Kota Tomohon di bawah kepemimpinan Jimmy F Eman SE Ak dinilai berhasil dalam program Keluarga Brencana dan Pengedalian Kependudukan Keluarga Sejahtera.

Penghargaan tersebut diserahkan langsung Presiden Joko Widodo dalam rangka Hari keluarga Nasional (Harganas) XXIII di Alun-Alun Rumah Jabatan Gubernur Nusa Tenggara Timur  di jalan  El tari Nomor 1 Kota Kupang Provinsi  Nusa Tenggara Timur.

Saat menerima penghargaan, Eman mengatakan bahwa kiat-kiat yang dilakukan Pemkerintah Kota Tomohon dalam menyukseskan program ini dilaksanakan melalui pemberian motivasi, pemahaman dan pengertian kepada keluarga-keluarga untuk terus menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat dalam membangun keluarga yang kokoh mandiri dan kuat sesuai dengan program keluarga berencana.

Wali Kota Jimmy F Eman SE Ak bersama jajaran Pemkot Tomohon di Harganas XXIII Kupang
Wali Kota Jimmy F Eman SE Ak bersama jajaran Pemkot Tomohon di Harganas XXIII Kupang

‘’Kami juga terus memberikan pemahaman-pemahaman yang baik dalam memberikan gizi yang sangat penting bagi Balita melalui peran orang tua masing-masing serta pemberdayaan perempuan dan keluarga,’’ ujar Eman.
Sementara Presiden RI Joko Widodo dalam sambutannya mengingatkan pentingnya pembangunan keluarga selain pembangunan infrastruktur.

“Pembangunan juga mencakup pranata sosial di dalam masyarakat yang di dalamnya terdapat keluarga, karena dari keluarga pula anak-anak Indonesia lahir dan diharapkan menjadi generasi bangsa yang unggul, berbudi pekerti luhur, dan siap bersaing,” katanya.

Turut mendampingi wali kota, KBPP Ir Corry Caroles, Kabag Humas dan Protokol Fransiskus Ferdinand Lantang SSTP dan Camat Tomohon Timur Sjerly Bororing SP. (ark)