Kakas Barat dan Langowan Selatan Siap Sukseskan Pengucapan Syukur dan Pilhut

 Camat Kakas Barat, Drs. Jefry Tangkudung , Pengucapan Syukur minahasa
Camat Langowan Selatan Dolfie Tumangkeng SE

TONDANO, (manadotoday.co.id) – Camat Kakas Barat Drs. Jefry Tangkudung mengatakan, menghadapi pengucapan syukur, dirinya ngin merubah image di masyarakat dimana Kakas Barat kalau tidak ada yang ribut tidak ada yang mabuk maka tidak ada pengucapan.

Menurutnya, arti dan makna pengucapan syukur harus dimaknai sebagai bentuk rasa syukur dan terima kasih. Khusus untuk aparat Desa diharapkan menggunakan seragam saat acara tersebut, demikian juga para tokoh agama tidak menyiapkan miras khusus pelayan apalagi mabuk dan akan di berikan teguran keras.

Khusus untuk Pilhut Desa Panasen dan Simbel. Dia menghimbau agar jaga keamanan dan kebersamaan, para calon harus saling berjalan bersama-sama apalagi torang semua adalah ciptaan Tuhan.

“Baik pengucapan syukur maupun Pilhut seluruh masyarakat harus turut serta menjaga keamanan dan ketertiban, demi suksesnya dua momen penting ini di Kakas Barat,” tuturnya.

Sementara itu, Camat Langowan Selatan Dolfie Tumangkeng SE, dalam pelaksanaan pengucapan syukur agar masyarakat penuh kesederhaan tapi bermakna di mata Tuhan. Kita juga turut menjaga dan mengawasi keamanan serta ketertiban dan jangan menyajikan minuman keras bagi tamu, sebab hal ini dilarang oleh pemerintah kabupaten.

Disisi lain menghadapi Pilhut di Desa Kayuuran Atas, Atep Satu, Palamba, Winebetan dan Manembo pun berharap para calon dan pendukung untuk menyukseskan Pilhut dengan menjalankan Pakta Ingritas dan surat pernyataan yang di tanda-tangani oleh para calon.

“Kami menghimbau agar dalam pengucapan syukur warga memasang bendera umbul-umbul. Sosialisasi tahapan Pilhut sudah di sampaikan dan hal itu harus di perhatikan, terutama para calon harus siap menang dan siap kalah,” tuturnya. (rom)