Antisipasi Mudik Lebaran, Dishubkominfo Mitra Siapkan Tiga Bus

Mudik Lebaran, Dishubkominfo Mitra , Minahasa Tenggara, Drs Bernard Mokosandib
Dishubkominfo Mitra Drs Bernard Mokosandib

RATAHAN, (manadotoday.co.id) – Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) melalui Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) menyiapkan 3 bus gratis, untuk mengantisipasi apabila terjadi lonjakan penumpang menjelang perayaan Lebaran.

Kepala Dishubkominfo Mitra, Drs Bernard Mokosandib mengatakan, antisipasi lonjakan penumpang saat memasuki har H nanti, sudah dipersiapkan pihaknya jauh hari sebelumnya.

“Ya, kami sudah siapkan tiga bus untuk mengantisipasi apabila terjadi lonjakan penumpang nanti,” ujarnya Rabu (29/6/2016).

Bus yang akan digunakan lanjut Mokosandib, harus memiliki izin trayek.

“Kalau tidak mempunyai izin trayek tentunya sesuai aturan, tidak dapat melakukan operasi,” tukasnya seraya mengatakan pihaknya bekerja sama dengan kepolisian.(ten)