Tomohon akan Pusatkan Pelayanan Publik di Satu Kantor

Wali Kota Tomohon Jimmy F Eman SE Ak dan Wakil Wali Kota Syerly Adelyn Sompotan
Wali Kota Tomohon Jimmy F Eman SE Ak dan Wakil Wali Kota Syerly Adelyn Sompotan

TOMOHON, (manadotoday.co.id)—Pemerintah Kota Tomohon di bawah pimpinan Wali Kota Jimmy F Eman SE Ak dan Wakil Wali Kota Syerly Adelyn Sompotan akan membuat terobosan dengan memusatkan pelayanan public di satu lokasi kantor.

‘’Ya, untuk pengurusan  perizinan, kependudukan dan semua yang berhubungan langsung dengan masyarakat  akan berada di satu lokasi kantor. Ini perlu dilakukan agar masyarakat tidak akan bolak-balik dari satu kantor ke kantor lain,’’ kata Eman.

Menurutnya, adanya satu lokasi seperti itu, akan membuat masyarakat lebih leluasa dan dengan sendirinya akan terpicu untuk mengurus perizinan maupun administrasi lainnya.

‘’Masyarakat akan dipermudah dalam segala pengurusan. Transportasi ke lokasi juga nantinya disiapkan oleh pemerintah. Jadi, masyarakat akan benar-benar dilayani oleh pemerintah,’’ tukas wali kota.

Instansi yang nantinya akan berada di satu lokasi adalah Kantor Pelayanan Perizinan Terpadu (KPPT), Dinas Tata Ruang, Pertamanan dan Persampahan (Tarumansa) serta Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil). (ark)