Panitia Pilhut 80 Desa di Minahasa Harus Netral

TONDANO, (manadotoday.co.id) – Bupati Minahasa Drs. Jantje Wowiling Sajow M.Si (JWS), meminta panitia pemlihan hukum tua (Pilhut) di 80 Desa di Minahasa, melaksanakan tugas dan tangggung-jawab untuk berlaku jujur, adil dan netral baik kepada para calon hukum tua maupun kepada masyarakat yang memiliki hak pilih.

Menurut JWS, ini dipandang sangat penting mengingat sikap jujur dan adil dari panitia Pilhut akan sangat menentukan terlaksananya demokrasi Pilhut yang aman, damai dan lancar.

“Panitia Pilhut berkewajiban untuk mengedepankan sikap jujur, adil dan netral demi terwujudkan Pilhut yang demokratis agar mampu melahirkan pemimpin yang berkualitas dan hasil pilihan masyarakat,” ungkap JWS.

Panitia Pilhut lanjutnya, harus menjadi “wasit” yang baik dengan menjadikan aturan dan peraturan Pilhut sebagai dasar dan pijakan dalam melaksanakan tahapan demi tahapan Pilhut.

BACA JUGA:

Wagub Sulut Harap Momentum BBGRM Jadi Upaya Perangi Kemiskinan

FMIPA UNIMA Berupaya Telurkan Lulusan yang Berkualitas

Wawali Paparkan Hambatan Pertumbuhan Ekonomi Kota Bitung di Rakor Pengembangan Provinsi Sulut

Pelindo IV akan Kembangkan Pembangunan Pelabuhan Bitung – Manado

Mangala: Stop Pungli untuk Pengurusan Dokumen

Rita Dondokambey-Tamuntuan Dikukuhkan sebagai Bunda PAUD Sulut

Dikatakan JWS, Pilhut di 80 Desa merupakan pesta demokrasi yang harus dilaksanakan dengan baik dan sukses, demi kesinambungan pemerintahan dan pembangunan di desa.

“Ini merupakan tugas yang berat namun sangat mulia yang wajib di laksanakan dengan penuh rasa tanggung-jawab oleh panitia, dengan harapan Pilhut akan bisa menjawab harapan masyarakat untuk menghadirkan pemimpin yang baru dan bertanggung-jawab,” tegas JWS.

Diapun meminta kepada seluruh lapisan masyarakat di Desa untuk turut menjaga keamanan dan ketertiban, dengan saling mengingatkan kepada masyarakat betapa pentingnya suasana aman, damai dan nyaman tercipta ditengah pesta demokrasi ini. (rom)